
Bola.net - Klub Premier League Chelsea memiliki dana yang melimpah untuk belanja pemain. Klub berjuluk The Blues tersebut kerap membeli pemain yang harga yang sangat mahal.
Chelsea menjadi klub terboros pada bursa transfer musim panas ini. Tim asuhan Mauricio Pochettino tersebut telah mengeluarkan lebih dari 401 juta euro untuk membeli pemain baru.
Moises Caicedo merupakan pembelian termahal Chelsea pada jendela transfer kali ini. Gelandang asal Ekuador tersebut ditebus senilai 116 juta euro dari Brighton.
Dengan transfer sebesar itu, Caicedo menjadi gelandang termahal yang pernah direkrut Chelsea. Sebelumnya, ada gelandang lainnya yang juga dibeli dengan harga mahal oleh The Blues.
Berikut ini lima gelandang termahal yang pernah dibeli Chelsea.
5. Jorginho

Chelsea mendatangkan Jorginho dari Napoli pada bursa transfer musim panas 2018. Ketika itu, The Blues mengeluarkan 57 juta euro untuk memboyong Jorginho dari Napoli.
Jorginho tampil reguler di lini tengah Chelsea. Gelandang timnas Italia tersebut. Dia tampil dalam 188 pertandingan dengan mencetak 26 gol dan memberikan 8 assist.
Selama berkarier di Stamford Bridge, Jorginho juga mampu memenangkan empat trofi termasuk Liga Europa dan Liga Champions. Dia meninggalkan Chelsea pada Januari 2023 dan saat ini bermain untuk Arsenal.
4. Romeo Lavia

Chelsea mengalahkan Liverpool untuk mendapatkan Romeo Lavia. Gelandang asal Belgia itu diangkut dari Southampton dengan biaya transfer yang mencapai 62,1 juta euro.
Lavia langsung mendapat kontrak jangka panjang di Chelsea. Jika segalanya berjalan lancar, Lavia akan bermain di Stamford Bridge sampai 2030 mendatang.
Kehadiran Lavia akan membuat Mauricio Pochettino memiliki lebih banyak opsi di lini tengah pada musim ini. Kualitasnya diharapkan bisa muncul selama menjalani karier bersama The Blues.
3. Kai Havertz

Chelsea mendatangkan Kai Havertz dari Bayer Leverkusen pada musim panas 2022. Pemain Jerman ini pindah ke Stamford dengan nilai transfer yang menyentuh angka 80 juta euro.
Selama bermain untuk Chelsea, Havertz turun ke lapangan sebanyak 92 akali dengan mencetak 23 gol dan memberikan 14 assist. Dia juga membantu The Blues menjuarai Liga Champions 2021.
Setelah berjalan tiga musim, Havertz meninggalkan Chelsea pada musim panas 2023. Pemain yang kini berusia 24 tahun itu pindah ke klub rival Arsenal.
2. Moises Caicedo

Chelsea bersaing dengan Liverpool dalam perburuan Moises Caicedo pada musim panas ini. Namun, gelandang asal Ekuador tersebut pada akhirnya berlabuh ke Stamford Bridge.
Chelsea harus mengeluarkan uang yang sangat banyak untuk memboyong Caicedo. Pemain yang baru berusia 21 tahun tersebut ditebus seharga 116 juta euro dari Brighton.
Caicedo menandatangani kontrak jangka panjang bersama Chelsea. Dia dikontrak selama delapan tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.
1. Enzo Fernandez

Chelsea merekrut Enzo Fernandez pada musim dingin 2023. Gelandang asal Argentina tersebut bergabung ke Stamford Bridge dari klub Portugal, Benfica.
Harga transfer Fernandez ke Chelsea tidak tanggung-tanggung. Pemain berusia 22 tahun tersebut membuat The Blues mengeluarkan 121 juta euro.
Fernandez diberi kontrak jangka panjang hingga Juni 2031. Dia sudah memainkan 24 pertandingan untuk Chelsea dengan menyumbang dua assist.
Sumber: Transfermarkt
Baca Juga:
- 5 Pemain Barcelona yang Memakai Nomor Punggung 22 Sebelum Ilkay Gundogan
- 5 Pemain Muda yang Dilepas MU Musim Lalu, Bagaimana Nasibnya?
- 8 Pemain Belgia di Manchester City Sebelum Jeremy Doku
- 5 Calon Pengganti Mohamed Salah di Liverpool
- 5 Pemain Liverpool yang Berstatus Sebagai Kapten Timnas
- 5 Bek Argentina Terakhir yang Didatangkan AC Milan Sebelum Marco Pellegrino, Siapa Saja yang Sukses?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Chelsea, Folarin Balogun Segera Tuntaskan Kepindahannya ke AS Monaco
Liga Inggris 25 Agustus 2023, 22:53
-
Bukan Juventus, AS Roma Bakal Jadi Pelabuhan Karir Romelu Lukaku Berikutnya?
Liga Italia 25 Agustus 2023, 22:13
-
Seriusan? Eden Hazard Bakal Balik ke Premier League!
Liga Inggris 25 Agustus 2023, 19:40
-
5 Gelandang Termahal yang Dibeli Chelsea, Moises Caicedo Layak Gak Ya?
Editorial 25 Agustus 2023, 17:29
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR