
Bola.net - Janis Blaswich gagal membantu RB Leipzig meraih kemenangan atas Manchester City. Meski begitu, dia menjadi kiper terbaru yang berhasil mencetak assist dalam ajang Liga Champions.
RB Leipzig menantang Manchester City pada matchday 5 Grup G Liga Champions 2023/2023, Rabu (29/11) dini hari WIB. Bertandang ke Etihad Stadium, Leipzig menyerah dengan skor 2-3.
Tim tamu sejatinya mampu unggul dua gol lebih dulu melalui Lois Openda. Namun, The Citizens mampu membalikkan keadaan melalui Erling Haaland, Phil Foden dan Julian Alvarez.
Gol pertama Lois Openda lahir berkat operan panjang kiper RB Leipzig Janis Blaswich. Dia pun menjadi kiper terbaru yang membuat assist di Liga Champions.
Termasuk Janis Blaswich, berikut lima kiper terakhir yang mampu menciptakan assist pada ajang Liga Champions.
1. Janis Blaswich
Das sagt unser Keeper Janis #Blaswich nach der Partie:
— RB Leipzig (@RBLeipzig) November 28, 2023
????? „Wir haben in der zweiten Halbzeit leider schwer ins Spiel gefunden. Wir haben dann früh das 1:2 kassiert und dann wurde das Stadion nochmal wach.
Im Endeffekt haben wir es dann nicht mehr ordentlich gemacht. Die Tore… pic.twitter.com/gUla5P20ef
RB Leipzig sempat unggul dua gol di babak pertama saat melawan Manchester City. Kedua gol dicetak oleh Lois Openda.
Openda membuka keunggulan pada menit ke-13. Gol tersebut tercipta berkat assist dari kiper RB Lipzig Janis Blaswich.
Blaswich memberikan umpan panjang kepada Openda dari kotak penalti. Pemain Belgia itu kemudian membawa bola ke kotak penalti dan mengkonversinya menjadi gol.
2. Diogo Costa

Diogo Costa merupakan kiper utama Porto saat ini. Pemain timnas Portugal tersebut mulai bermain untuk klubnya pada tahun 2021 lalu.
Pada tahun 2022, Costa tampil sangat cemerlang dalam pertandingan melawan Bayer Leverkusen. Dia membantu timnya meraih kemenangan dengan skor 3-0 di BayArena.
Costa berhasil menepis tendangan penalti Kerem Demirbay. Selain itu, dia juga membuat assist untuk gol pertama Porto yang dicetak Galeno.
3. Manuel Neuer

Manuel Neuer sudah cukup lama bermain untuk Bayern Munchen. Kiper asal Jerman tersebut pernah meraih juara Liga Champions sebanyak dua kali bersama Die Roten.
Neuer sering menunjukkan performa gemilang saat bermain di Liga Champions. Selain menepis penalti, dia juga pernah mencetak assist untuk timnya.
Neuer membuat assist saat Bayern menang 5-2 atas Benfica pada tahun 2021. Ketika itu, dia membuat assist untuk gol kelima timnya yang dicetak Robert Lewandowski.
4. Ederson

Ederson menjadi andalan di bawah mistar gawang Manchester City. Kiper asal Brasil tersebut membantu The Citizens merengkuh treble winners pada musim lalu.
Sebagai kiper, Ederson ternyata juga pernah membuat assist di Liga Champions. Dia melakukannya saat Manchester City berhadapan dengan Schalke pada tahun 2019.
Ketika itu, Manchester City menang 3-2 atas Schalke di Veltins-Arena. Ederson membuat assist untuk gol ketiga The Citizens yang dicetak Raheem Sterling.
5. Sven Ulreich

Sven Ulreich merupakan kiper Bayern Munchen lainnya yang pernah mencetak assist di Liga Champions. Dia melakukannya saat Bayern menghadapi Celtic pada tahun 2017.
Pada pertandingan tesebut, Bayern meraih kemengan dengan skor 2-1. Dua gol Bayern dicetak oleh Kingsley Coman dan Javi Martinez.
Ulreich dipercaya menjadi starter saat melawan Celtic di Celtic Park. Dia membuat assist untuk gol yang dicetak Coman pada menit ke-22.
Sumber: Squawka
Baca Juga:
- 5 Pemain Muda yang Dilepas MU Musim Panas 2023, Bagaimana Nasibnya?
- 5 Klub yang Bisa Selamatkan Gelandang Muda Chelsea Andrey Santos
- 5 Kiper dengan Clean Sheet Terbanyak di Premier League 2023/2024, Andre Onana Nomor Satu Lho!
- 3 Pemain yang Bisa Ditumbalkan Arsenal Demi Victor Osimhen
- 5 Pemain Tertajam di Tahun 2023, Ronaldo Masih Gacor!
- 10 Pemain yang Direkrut Jose Mourinho Setelah Kembali ke Chelsea pada 2013. Di Mana Mereka Sekarang?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Kiper yang Membuat Assist di Liga Champions, Janis Blaswich Terbaru!
Editorial 29 November 2023, 11:56
-
Pep Guardiola Tak Puas Meski Manchester City Menang Comeback Lawan RB Leipzig
Liga Champions 29 November 2023, 09:25
-
Gokil! Erling Haaland Cetak Rekor Baru di Liga Champions
Liga Champions 29 November 2023, 08:52
-
Man of the Match Manchester City vs RB Leipzig: Phil Foden
Liga Champions 29 November 2023, 05:40
-
Manchester City Bakal Habis-habisan Demi Rafael Leao
Liga Inggris 29 November 2023, 02:10
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR