
Bola.net - Masa depan Raphael Varane di Real Madrid masih belum jelas. Pemain Prancis itu dikabarkan bakal meninggalkan Los Blancos pada musim panas.
Varane sudah membela Madrid sejak tahun 2011 silam. Ia kemudian menjelma menjadi bagian penting di lini belakang Los Merengues.
Saat ini Varene masih terikat kontrak dengan El Real hingga tahun 2022. Namun, ia santer disebut akan cabut dari Santiago Bernabeu.
Varane dikabarkan ingin mencari tantangan baru setelah meraih segalanya bersama Madrid. Varane kemudian dikaitkan dengan sejumlah klub.
Lantas ke mana Varane akan berlabuh jika tinggalkan Real Madrid? Berikut ini lima klub yang bisa jadi tujuan Varane.
Manchester United

Lini belakang masih menjadi masalah yang kronis di Manchester United. Gawang sudah kebobolan banyak gol pada musim ini.
Penampilan Victor Lindelof dinilai sangat mengecewakan. Sementara Eric Baily sering mengalami cedera.
Setan Merah dilaporkan ingin mendatangkan bek tengah baru di musim panas nanti. Ole Gunnar Solskjaer ingin mencari bek tangguh untuk menjadi tandem Harry Maguire.
Chelsea

Chelsea juga butuh bek tengah baru di musim panas nanti. Thomas Tuchel kabarnya ingin memperkuat lini pertahanan The Blues.
Chelsea berhasil mendatangkan Thiago Silva pada musim panas kemarin. Namun, bek asal Brasil itu sudah tidak muda lagi dan rentan cedera.
Chelsea kemungkinan juga akan melepas Fikayo Tomori di musim panas nanti. Karena itu, pemain seperti Raphael Varane bakal jadi opsi yang bagus bagi pertahanan The Blues.
Liverpool

Liverpool diguncang krisis pemain belakang musim ini. Virgil van Dijk, Joe Gomez dan Joel Matip harus menepi selama berbulan-bulan karena cedera.
Liverpool merekrut Ozan Kabak dan Ben Davies di Januari kemarin. Namun, kualitas kedua pemain tersebut masih belum teruji di Premier League.
Jurgen Klopp tidak bisa mengandalkan Matip dan Gomez yang rentan cedera untuk kembali meraih juara. Van Dijk butuh rekan duet yang tangguh di lini belakang.
Tottenham

Raphael Varane bisa bereuni dengan Jose Mourinho di Tottenham. Varane dan Mourinho sebelumnya pernah bekerjasama di Real Madrid.
Spurs juga punya masalah di lini belakangnya. Klub London tersebut tidak punya pasangan bek tengah yang tangguh musim ini.
Alhasil, gawang Spurs sangat rentan kebobolan sepanjang musim ini. Kehadiran Varane bisa memperbaiki masalah tersebut.
Juventus

Juventus saat ini sedang berada dalam masa transisi. Andrea Pirlo sepertinya perlu merombak barisan belakangnya.
Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci sudah tidak muda lagi. Si Nyonya Tua harus mendatangkan suksesor untuk kedua bek Italia tersebut.
Matthijs de Ligt punya masa depan yang cerah di Turin. Raphael Varane bisa jadi rekan duet yang bagus untuk pemain asal Belanda tersebut.
Sumber: berbagai sumber
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid dan Barcelona Saling Sikut untuk Rekrut Ibrahima Konate
Bundesliga 18 Maret 2021, 18:40
-
Data dan Fakta La Liga: Celta Vigo vs Real Madrid
Liga Spanyol 18 Maret 2021, 16:02
-
Prediksi Celta Vigo vs Real Madrid 20 Maret 2021
Liga Spanyol 18 Maret 2021, 16:01
-
5 Klub Destinasi Raphael Varane Seandainya Hengkang dari Real Madrid
Editorial 18 Maret 2021, 12:17
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


















KOMENTAR