
Bola.net - Bursa transfer musim panas 2023 sepertinya akan berjalan sangat menarik. Pasalnya, ada sejumlah pemain bintang yang berpotensi meninggalkan klubnya selama periode ini.
Bursa transfer musim panas 2023 masih belum dibuka. Namun isu seputar kepindahan sejumlah pemain sudah beredar sangat masif.
Isu transfer tak hanya melibatkan pemain biasa saja, tapi juga pemain-pemain berlabel bintang. Ada beberapa nama pemain bintang yang sepertinya bakal pergi meninggalkan tim yang dibelanya.
Ada banyak alasan yang membuat pemain bintang ini diisukan bisa berpisah dengan klubnya saat ini. Dimulai dari yang ingin mencari tantangan baru hingga kontraknya habis.
Berikut ini lima pemain bintang yang dikabarkan akan berganti seragam pada bursa transfer musim panas 2023.
1. Ilkay Gundogan (Manchester City)

Ilkay Gundogan menjalani musim yang luar biasa bersama Manchester City pada 2022/2023. Dia mencetak sembilan gol dan memberikan tujuh assist dari 49 penampilan di semua kompetisi.
Gundogan juga berhasil membawa Manchester City meraih gelar Premier League musim ini. Namun, kontrak Gundogan akan berakhir pada akhir musim dan dia belum menandatangani kontrak baru.
Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa dia mungkin akan pindah setelah kontraknya berakhir. Barcelona dan Arsenal dikabarkan tertarik untuk mengontrak gelandang asal Jerman tersebut.
2. Sadio Mane (Bayern Munchen)

Sadio Mane bergabung dengan Bayern Munchen dari Liverpool dengan biaya transfer 32 juta euro pada musim panas lalu. Namun, dia kesulitan untuk memenuhi harapan pada musim debutnya di Jerman.
Mane hanya mencetak 12 gol dan enam assist dalam 37 penampilan di semua kompetisi dan tidak tampil seproduktif saat bermain di Anfield. Mane juga terlibat perselisihan dengan Leroy Sane sehingga membuat dirinya tidak disukai di ruang ganti.
Kini masa depan Mane di Allianz Arena tidak pasti. Pemain internasional Senegal tersebut kemungkinan akan meninggalkan Bayern pada akhir musim nanti.
3. Harry Kane (Tottenham)

Harry Kane menunjukkan performa yang sangat bagus untuk Tottenham pada musim 2022/2023. Dia telah mencetak 30 gol dan memberikan lima assist dalam 48 penampilan di semua kompetisi untuk Spurs.
Namun, Kane kembali gagal memenangakan gelar dan masa depannya di Spurs tidak pasti. Kapten timnas Inggris itu santer dikaitkan dengan kepindahan dari klub dalam beberapa bulan terakhir.
Kontrak Kane bersama dengan Tottenham akan berakhir tahun depan dan ini bisa menjadi kesempatan terakhir buat Spurs untuk menjualnya. Menurut laporan, Manchester United dilaporkan tertarik untuk mengontrak sang pemain di musim panas nanti.
2. Neymar (PSG)

Neymar tampil cukup bagus setelah mencetak 18 gol dan memberikan 17 assist dalam 29 penampilan di semua kompetisi untuk PSG. Namun, Neymar juga harus menepi dalam waktu yang lama karena cedera.
Neymar terikat kontrak dengan PSG hingga 2025. Namun, pemain asal Brasil tersebut sepertinya akan meninggalkan klubnya pada bursa transfer musim panas nanti.
Pemain berusia 31 tahun tersebut telah dikaitkan dengan beberapa klub top Eropa. Manchester United adalah klub terbaru yang kabarnya ingin mendatangkan sang pemain.
1. Lionel Messi (PSG)

Lionel Messi menjalani musim yang cukup bagus di PSG. Bintang asal Argentina tersebut mampu mencetak 20 gol dan membuat 20 assist dari 39 penampilan di semua kompetisi bersama raksasa Prancis tersebut.
Namun, Messi sekarang tidak disukai penggemar PSG. Pemain berusia 35 tahun tersebut bisa saja meninggalkan Les Parisiens saat kontraknya habis pada akhir musim ini.
Menurut laporan yang beredar, PSG tidak akan menawari Messi kontrak baru. Kini Messi telah dikaitkan dengan mantan klubnya Barcelona serta kepindahan ke Arab Saudi.
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga:
- 5 Calon Klub Baru Neymar Musim Depan, Gabung MU?
- 5 Bintang Afrika dengan Gelar Premier League Terbanyak, Riyad Mahrez Paling Sukses!
- 5 Pemain yang Terancam Minggat Usai Juventus Kena Pengurangan 10 Poin
- 4 Bintang Bundesliga yang Bisa Didatangkan Jorg Schmadtke ke Liverpool
- Bersih-bersih Skuad, 9 Pemain MU yang Bakal Ditendang Erik Ten Hag d Musim Panas 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Calon Klub Baru Neymar Musim Depan, Gabung MU?
Editorial 26 Mei 2023, 10:15
-
Neymar Dianggap Cocok Gabung Arsenal, Apa Iya?
Liga Inggris 25 Mei 2023, 20:57
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR