Bola.net - Bola.net - Cristiano Ronaldo punya prestasi yang sangat luar biasa di ajang Liga Champions. Bintang Portugal itu mampu meraih gelar juara Liga Champions sebanyak lima kali.
Selain itu, bintang itu muncul sebagai pencetak gol terbanyak dalam enam musim terakhir. Ronaldo tentu saja ingin melanjutkan dominasinya di kasta tertinggi kompetisi antarklub Eropa.
Namun, ada beberapa pemain yang siap menghentikan usaha Ronaldo untuk menjadi pemain yang paling tajam di Liga Champions musim ini. Mereka juga punya kemampuan mencetak gol yang tidak kalah dengan Ronaldo.
Berikut ini lima pemain yang berpotensi mencetak gol lebih banyak dari Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini seperti dilansir Sportskeeda.
Edinson Cavani

Striker PSG Edinson Cavani adalah salah satu pemain yang bisa mencetak gol lebih banyak dari Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini.
Setelah membentuk trio maut bersama penyerang Brasil Neymar dan bintang muda Prancis Kylian Mbappe di Parc Des Princes, bomber Uruguay itu sudah membawa permainannya ke level yang lebih tinggi. Dia sudah dianggap sebagai salah satu striker top di Eropa saat ini.
PSG diharapkan bisa berbuat banyak di Liga Champions musim ini. Dengan skuat bertabur bintang, Cavani bisa mencetak banyak gol dan mungkin akan mengungguli Ronaldo di kompetisi Eropa musim ini.
Harry Kane

Bintang Tottenham Harry Kane sudah menjadi salah satu striker terbaik di Premier League selama beberapa tahun terakhir. Pemain asal Inggris itu selalu konsisten mencetak gol untuk Spurs termasuk saat bermain di Liga Champions.
Kane menunjukkan ketajamannya di kompetisi musim lalu dengan mengemas tujuh gol dalam tujuh penampilan sebelum Spurs disingkirkan oleh Juventus di babak 16 besar. Kini Kane tentu saja bertekad untuk memperbaiki rekornya di turnamen Eropa pada musim ini.
Punya insting gol yang sangat tajam, Kane salah satu striker yang bisa mengalahkan Cristiano Ronaldo di depan gawang pada ajang Liga Champions musim ini.
Neymar

Bintang PSG lainnya, pemain internasional Brasil Neymar juga merupakan salah satu pemain yang bisa mencetak gol lebih banyak dari Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini.
Punya skill dan talenta yang luar biasa, Neymar akan menjadi mimpi buruk bagi tim-tim lawan di kompetisi Eropa musim ini. Dia punya kemampuan melewati pemain belakang lawan dan juga bisa mencetak gol dengan konsisten.
Setelah mengakhiri musim lalu dengan lebih cepat karena cedera, Neymar tentu saja bertekad menunjukkan penampilan terbaiknya lagi di atas lapangan. Karenanya, dia bisa mengungguli Cristiano Ronaldo dalam daftar pencetak gol terbanyak di Liga Champions.
Mohamed Salah

Tidak diragukan lagi kalau bintang Liverpool Mohamed Salah adalah salah satu pencetak gol yang produktif di Eropa saat ini. Setelah mencetak 10 gol dalam 13 penampilan Liga Champions musim lalu, pemain Mesir itu akan kembali menjadi sorotan pada musim ini.
Salah adalah pemain sayap yang lincah dengan skill yang luar biasa dan talenta fantastis. Selain itu, ia juga punya insting gol yang tajam sehingga mampu mengemas 44 gol di semua ajang kompetisi musim lalu.
Salah bersaing ketat dengan Cristiano Ronaldo dalam daftar pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim lalu. Ia tentu saja berharap bisa mengemas gol lebih banyak dari pemain Portugal tersebut di kompetisi musim ini.
Lionel Messi

Tidak ada pemain yang lebih baik untuk menantang perolehan gol Cristiano Ronaldo di Liga Champions musim ini selain bintang Barcelona, Lionel Messi. Mereka berdua selalu bersaing untuk menjadi yang terbaik di dunia sepakbola selama 10 tahun terakhir dan persaingan tersebut akan berlanjut di Liga Champions musim ini.
Messi merupakan salah satu pemain terbaik Barcelona Eropa selama beberapa tahun terakhir. Ia bisa memenangkan pertandingan sendirian dan tentu saja punya kemampuan mencetak gol yang luar biasa.
Setelah melewati Piala Dunia yang buruk, bintang asal Argentina itu tentu saja ingin menunjukkan penampilan terbaiknya di Eropa musim ini. Ia bisa mencetak gol lebih banyak dari Cristiano Ronaldo di Liga Champions.(skd/ada)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Valencia, Juve Ibarat Masuk Sarang Beruang
Liga Champions 6 September 2018, 22:41
-
Skriniar: Inter Milan Bukan Anti-Juve
Liga Italia 6 September 2018, 22:08
-
Beckham Ingin Boyong Ronaldo ke Miami
Bola Dunia Lainnya 6 September 2018, 20:49
-
Video: Cetak Gol, Neymar Selebrasi Ala CR7
Open Play 6 September 2018, 18:03
-
MU Bayar Terlalu Mahal Untuk Paul Pogba
Liga Inggris 6 September 2018, 15:30
LATEST UPDATE
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR