
Bola.net - Bursa transfer Januari 2024 akan ditutup pada Jumat, 2 Februari 2024 dini hari WIB. Ada sejumlah pemain yang masih bisa pindah sebelum penutupan.
Bursa transfer Januari 2024 sudah berjalan selama hampir satu bulan. Sampai sejauh ini, ada beberapa pemain yang sudah menemukan klub baru.
Donny van de Beek meninggalkan Manchester United dan pindah ke Eintracht Frankfurt. Sementara itu, Kalvin Phillips dipinjamkan ke Manchester City ke West Ham.
Selain itu, ada beberapa pemain tengah dikaitkan dengan klub lain. Mereka berpotensi pindah klub sebelum bursa transfer Januari 2024 ditutup.
Berikut 5 pemain yang bisa pindah klub sebelum bursa transfer Januari 2024 ditutup.
1. Conor Gallagher

Conor Gallagher menjadi pemain kunci Mauricio Pochettino di Chelsea pada musim ini. Gelandang asal Inggris tersebut sudah memainkan 28 pemain di seluruh kompetisi.
Meski begitu, masa depan Gallagher di Stamford Bridge tidak pasti. Pemain berusia 23 tahun tersebut belakangan ini santer dikaitkan dengan Tottenham.
Chelsea kabarnya siap menjual Gallagher untuk menyeimbangkan neraca keunangan. Mantan pemain Crystal Palace tersebut bisa menjadi tambahan yang bagus untuk lini tengah Spurs.
2. Armando Broja

Armando Broja merupakan salah satu striker didikan akademi Chelsea. Dia menunjukkan performa yang apik saat dipinjamkan ke Southampton beberapa saat yang lalu.
Broja masuk skuad Chelsea asuhan Mauricio Pochettino pada musim ini. Namun, Broja masih belum dipercaya untuk menjadi pilihan utama di lini depan The Blues.
Broja kabarnya diminati Fulham dan Wolves. Bomber asal Albania tersebut bisa saja meninggalkan The Blues dalam waktu dekat ini.
3. Jhon Duran

Jhon Duran bermain untuk Aston Villa sejak tahun 2022. Striker berusia 20 tahun itu saat ini menjadi pelapis Ollie Watkins di Villa Park.
Meski masih muda, performa Duran tergolong cukup apik. Penyerang asal Kolombia tersebut sudah mengemas empat gol dan satu assist dari 23 pertandingan.
Menurut laporan, Chelsea punya ketertarikan untuk merekrut Duran dari Villa. Mereka kabarnya akan mengejar sang striker bilamana Armando Broja pergi di musim dingin ini.
4. Facundo Pellistri

Facundo Pellistri tidak banyak mendapat kesempatan bermain di Manchester United musim ini. Dia bermain 14 kali dengan menyumbang satu gol.
Pellistri akan meninggalkan Manchester United pada bursa transfer musim dingin ini. Winger asal Uruguay tersebut akan segera bergabung dengan Granada.
Pellistri kabarnya sudah berada di Spanyol untuk menuntaskan kepindahannya. Dia akan memperkuat Granada dengan status pinjaman sampai akhir musim ini.
5. Giovanni Reyna

Giovanni Reyna siap angkat koper dari Borussia Dortmund. Gelandang timnas Amerika Serikat itu mencari menit bermain yang lebih baik.
Reyna cuma mampu mencatat 360 menit yang terbagi ke dalam 14 penampilan di semua kompetisi. Dia tidak menyumbang gol dan assist dari penampilannya tersebut.
Reyna kabarnya diminati Lazio. Namun, Nottingham Forest disebut akan mendapatkan tanda tangannya.
Sumber: 90min
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pemain yang Bisa Pindah Klub Sebelum Bursa Transfer Januari 2024 Ditutup
Editorial 31 Januari 2024, 16:37
-
6 Pemain Termahal dalam Duel Liverpool vs Chelsea
Editorial 31 Januari 2024, 15:29
-
Head to Head dan Statistik: Barcelona vs Osasuna
Liga Spanyol 31 Januari 2024, 14:33
-
Head to Head dan Statistik: Liverpool vs Chelsea
Liga Inggris 31 Januari 2024, 14:32
-
Head to Head dan Statistik: Manchester City vs Burnley
Liga Inggris 31 Januari 2024, 14:31
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Bologna 5 Januari 2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:45
-
Juventus vs Lecce: Pemain Terbaik dan Terburuk di Allianz Stadium
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:37
-
Man of the Match Juventus vs Lecce: Wladimiro Falcone
Liga Italia 4 Januari 2026, 02:27
-
Hasil Sassuolo vs Parma: Jay Idzes Gagal Bantu Neroverdi Raih Poin Penuh
Tim Nasional 4 Januari 2026, 01:13
-
Prediksi Man City vs Chelsea 5 Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 00:30
-
BRI Super League: Kuota Penonton Persik vs Persib Dibatasi
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:44
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
-
Prediksi Real Madrid vs Real Betis 4 Januari 2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 22:15
-
Prediksi Fulham vs Liverpool 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 22:00
-
Prediksi BRI Super League, PSIM Yogyakarta vs Semen Padang 4 Januari 2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 21:35
-
Prediksi BRI Super League, Persis Solo vs Persita 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 21:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR