Bola.net - - Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar kemarin berhasil direbut oleh Arema FC. Tim kota Malang itu menjadi juara setelah menggulung rival lamanya, Persebaya Surabaya, dengan agregat 4-2.
Piala Presiden 2019 adalah trofi kedua Arema FC dari empat kali edisi turnamen pramusim ini.
Perayaan juara Arema FC makin semarak ketika dua pemainnya meraih penghargaan individual Piala Presiden 2019. Kapten Hamka Hamzah dipilih sebagai pemain terbaik turnamen, sedangkan Ricky Kayame menjadi pencetak gol terbanyak lewat koleksi lima bersanding bersama Bruno Matos (Persija Jakarta) dan Manuchehr Jalilov (Persebaya).
Terpilihnya Hamka Hamzah sebagai pemain terbaik merupakan kejutan. PSSI sebelumnya merilis enam calon pemain terbaik Piala Presiden 2019, namun tidak ada nama bek berusia 35 tahun tersebut.
Hamka Hamzah juga menjadi satu-satunya seorang bek yang memenagi penghargaan pemain terbaik Piala Presiden. Sebelumnya, pemain yang keluar sebagai best player adalah Zulham Zamrun (gelandang) pada 2015, Adam Alis Setyano (gelandang) 2017, dan Marko Simic (penyerang) 2018.
Termasuk Hamka Hamzah, berikut Bola.com merangkum tiga bek tertangguh di Piala Presiden 2019:
Hamka Hamzah (Arema FC)

Status sebagai kapten, pemimpin, dan legenda Arema FC sangat layak diemban Hamka Hamzah. Perannya di lini belakang tim berjulukan Singo Edan ini begitu vital.
Hamka Hamzah adalah pemain utama Arema FC sekaligus kapten tim. Kepemimpinannya di lapangan begitu berpengaruh terhadap permainan Singo Edan.
Berkat duetnya bersama Arthur Cunha di jantung pertahanan, Arema FC hanya kemasukan enam gol sepanjang Piala Presiden 2019.
Arthur Cunha (Arema FC)

Ketangguhan lini belakang Arema FC bukan lantaran peran Hamka Hamzah saja. Ada juga pengaruh Arthur Cunha dalam mematikan pergerakan pemain lawan.
Kualitas Cunha sangat teruji di kancah sepak bola Indonesia. Pemain asal Brasil itu telah berkompetisi di Tanah Air sejak 2015.
Cunha merupakan seorang bek bertipikal lugas dan disiplin ketika mengadang pemain lawan. Perpaduan kapasitasnya dengan Hamka Hamzah membuat lini belakang Arema FC makin garang.
Hansamu Yama (Persebaya Surabaya)

Bek tangguh lainnya di Piala Presiden 2019 versi Bola.com adalah Hansamu Yama. Pemain berusia 24 tahun ini punya segala kualitas untuk menjadi pemain belakang yang konsisten.
Permainan disiplin adalah ciri khas Hansamu Yama. Bermodalkan postur tubuh 181 cm, pemain Timnas Indonesia ini juga lihai dalam duel udara.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Bek Terbaik di Piala Presiden 2019
Bola Indonesia 16 April 2019, 10:03
-
Raih Dua Gelar Bergengsi di Piala Presiden 2019, Ini Kata Hamka Hamzah
Bola Indonesia 13 April 2019, 11:33
-
Arema Juara, Hamka Hamzah Pemain Terbaik Piala Presiden 2019
Bola Indonesia 12 April 2019, 22:42
-
Inilah 3 Pemain yang Bisa Bawa Arema FC Juara Piala Presiden 2019
Bola Indonesia 12 April 2019, 10:13
-
Hamka Hamzah Tegur Aremania yang Nyanyikan Chant Negatif
Bola Indonesia 30 Maret 2019, 23:43
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR