
Bola.net - Persija Jakarta bersiap menghadapi laga berat melawan Persebaya Surabaya pada pekan kesembilan BRI Super League 2025/2026. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Sabtu (18/10) pukul 19.00 WIB.
Pelatih Persija, Mauricio Souza memastikan timnya telah melakukan persiapan maksimal jelang laga tersebut. Ia menilai program latihan selama sepekan berjalan sesuai rencana meski sempat kehilangan beberapa pemain karena tugas di Timnas Indonesia.
"Kami menjalani satu minggu dengan persiapan yang sangat baik," ujar Souza dalam sesi jumpa pers kepada wartawan.
"Tentu saja kami sempat merasa kehilangan para pemain yang sedang membela tim nasional, karena mereka baru bergabung kembali dengan kami pada hari Selasa untuk menjalani persiapan minggu ini," katanya menambahkan.
4 Pemain Timnas Indonesia
Souza menambahkan bahwa kehadiran kembali para pemain Timnas Indonesia memberikan energi positif bagi skuadnya. Ia menilai seluruh pemain menunjukkan antusiasme tinggi selama sesi latihan.
Persija mengirim empat pemain ke Timnas Indonesia. Rizky Ridho dan Jordi Amat ke Timnas Indonesia senior, Dony Tri Pamungkas dan Rayhan Hannan ke Timnas Indonesia U-22.
"Namun secara keseluruhan, ini merupakan minggu yang baik di mana kami bisa menerapkan semua rencana latihan dengan baik," ucap Souza.
"Kami cukup percaya diri bahwa kami akan tampil bagus di pertandingan nanti," lanjutnya.
Siapkan Antisipasi
Pelatih asal Brasil itu juga mengaku sudah menyiapkan antisipasi khusus menghadapi kekuatan Persebaya. Ia menyatakan bahwa timnya tetap fokus pada evaluasi internal serta menjaga keseimbangan permainan di setiap lini.
"Kami menjalankan rutinitas seperti biasa, mengevaluasi permainan kami sendiri, menilai kekuatan lawan, dan bekerja berdasarkan hal itu," tutur Souza.
"Seperti yang saya bilang, kami punya pekan latihan yang bagus, walaupun lima pemain baru bergabung pada hari Selasa setelah kembali dari tugas bersama Timnas Indonesia," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Pelatih Asal Belanda Kesulitan di Indonesia? Ini Pengakuan Pelatih Bali United
- Hasil Dewa United vs Madura United: Laskar Sape Kerrap Catat Kemenangan ke-2 di BRI Super League
- Pelatih Persija Antusias Laga Menghadapi Persebaya Bakal Dipadati Bonek dan The Jakmania: Saya Sangat Senang karena 2 Suporter Bisa Datang ke Stadion
- Prediksi BRI Super League: PSBS Biak vs Persib Bandung 17 Oktober 2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Head to Head Persebaya Surabaya Vs Persija Jakarta: Lebih Sering Imbang
Bola Indonesia 17 Oktober 2025, 23:23 -
Prediksi BRI Super League: Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta 18 Oktober 2025
Bola Indonesia 17 Oktober 2025, 19:30 -
4 Pemain Timnas Indonesia Gabung, Persija Semakin Percaya Diri Melawan Persebaya
Bola Indonesia 17 Oktober 2025, 16:28
LATEST UPDATE
-
Clean Fit Style, Aroma Gagah! FFAR x Raffi Ahmad Bikin Cowok Kampus Makin Pede
Lain Lain 18 Oktober 2025, 15:04 -
Jadwal Serie A Pekan Ini Live di Vidio, 18-21 Oktober 2025
Liga Italia 18 Oktober 2025, 14:58 -
Jadwal La Liga Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
Liga Spanyol 18 Oktober 2025, 14:57 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
Liga Inggris 18 Oktober 2025, 14:54 -
Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
Liga Spanyol 18 Oktober 2025, 13:43 -
Koleksi Medali Emas, Ini Daftar Pembalap MotoGP dengan Kemenangan Sprint Terbanyak
Otomotif 18 Oktober 2025, 12:21 -
Target Listrik 5.700 Desa 2030: Menanti Realisasi Janji Swasembada Energi
News 18 Oktober 2025, 12:02 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 18 Oktober 2025, 11:56
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United
Editorial 17 Oktober 2025, 21:02 -
4 Bek Tengah Incaran Real Madrid untuk Musim Depan
Editorial 17 Oktober 2025, 20:32 -
Ronaldo Masih Raja! Ini 10 Pesepak Bola dengan Bayaran Tertinggi di Dunia Tahun 2025
Editorial 17 Oktober 2025, 19:53 -
5 Pemenang Golden Boy yang Gagal Penuhi Ekspektasi
Editorial 16 Oktober 2025, 21:44 -
Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris Ini Harus Cari Klub Baru di Januari
Editorial 16 Oktober 2025, 21:07
KOMENTAR