5 Pemain Terbaik Manchester City di Premier League: Erling Haaland dan Kevin De Bruyne Raja Gol dan Assist

Bola.net - Manchester City telah memastikan gelar juara Premier League 2022/2023. Meski masih menyisakan 2 pertandingan, posisi The Citizens di puncak klasemen tak mungkin dikejar oleh Arsenal, pesaing terdekatnya.
Dari 36 pertandingan yang sudah dilakoni, Manchester City sudah mengumpulkan total 88 poin. Sementara Arsenal meraih 81 angka dari 37 laga.
Keberhasilan Manchester City mempertahankan gelar juara Liga Inggris tidak lepas dari performa apik dan konsistensi mereka. Kendati The Citizens baru bisa mengkudeta Arsenal pada pekan ke-28 Premier League 2022/2023.
Manchester City meraih kesuksesan juga berkat kualitas skuad yang dimiliki. Kehadiran Erling Haaland di lini serang membuat tim besutan Pep Guardiola tersebut semakin garang.
Berikut 5 pemain terbaik Manchester City di Premier League 2022/2023 berdasarkan rating di laman WhoScored dengan minimal 30 penampilan. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters!
Phil Foden - 7,09

Meski harus bersaing dengan Jack Grealish di sisi sayap kiri Manchester City, Phil Foden sering dilirik oleh Pep Guardiola. Dia tampil 30 kali pada ajang Premier League dengan 20 kali turun sebagai starter.
Kontribusinya pun cukup mengagumkan karena dia mampu menyumbang 10 gol dan 5 assist. Dia menjadi pemain kedua dengan kontribusi gol terbanyak untuk The Citizens.
Kekuatan utama Phil Foden terletak pada kemampuannya mengirimkan umpan-umpan crossing. Dia juga piawai dalam melepaskan passing akurat dengan akurasi di atas 85 persen.
Ilkay Gundogan - 7,13

Ilkay Gundogan juga hampir selalu menjadi pilihan utama di lini tengah Manchester City bersama Kevin De Bruyne. Menariknya, ia juga sering membantu The Citizens dalam mencetak gol.
Gelandang Timnas Jerman tersebut mencetak 8 gol dan 4 assist. Torehan golnya menjadi yang terbanyak keempat setelah Julian Alvarez, Phil Foden dan Erling Haaland.
Ilkay Gundogan sangat kuat dalam melepaskan umpan-umpan terobosan. Dia mencatatkan rata-rata 0,3 through balls setiap pertandingan di Premier League 2022/2023.
Rodri - 7,28

Rodrigo Hernández Cascante alias Rodri juga tak tergantikan di lini tengah Manchester City. Gelandang asal Spanyol tersebut hanya absen satu kali pada pekan ke-9 Premier League 2022/2023.
Meski posisi utamanya sebagai defensive midfielder, Rodri juga sering membantu serangan Manchester City. Dia berhasil menyumbang 2 gol dan 6 assist untuk The Citizens.
Sebagai gelandang bertahan, Rodri juga kuat dalam duel area. Akurasi umpannya juga sangat mengagumkan dengan rata-rata 90,1 persen tiap pertandingan.
Erling Haaland - 7,56

Erling Haaland merupakan pendulang gol Manchester City. Dia merupakan penyerang paling produktif di Premier League bahkan di kompetisi top Eropa.
Dari 36 penampilannya bersama Manchester City di Premier League, Erling Haaland mencatatkan 36 gol dan 7 assist. Penyerang berpaspor Norwegia tersebut 4 hattrick di Premier League.
Erling Haaland juga menjadi kandidat kuat top skor Premier League 2022/2023. Dia unggul 8 gol dari penyerang Tottenham Hotspur, Harry Kane di bawahnya.
Kevin De Bruyne - 7,62

Sementara pemain Manchester City dengan rating tertinggi adalah Kevin De Bruyne. Gelandang serang asal Belgia itu juga masih menjadi raja assist di Premier League 2022/2023.
Kevin De Bruyne mencatatkan total 16 assist dari 34 penampilannya bersama The Citizens. Dia juga menyumbang 7 gol termasuk mencetak brace ke gawang Arsenal.
Sebagai gelandang serang, Kevin De Bruyne punya atribut yang komplet. Dia sangat kuat dalam melepaskan umpan terobosan, umpan panjang, umpan kunci hingga dalam eksekusi tendangan bebas.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester City Masih Lapar Gelar, Kyle Walker: Kami Belum Selesai!
Liga Inggris 22 Mei 2023, 22:08
-
Lampard Petik Hikmah Positif Usai Chelsea Dikalahkan Manchester City
Liga Inggris 22 Mei 2023, 18:07
-
Arsenal Tertarik Bajak Ilkay Gundogan
Liga Inggris 22 Mei 2023, 17:40
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR