
Bola.net - PSM Makassar mengalahkan Persela Lamongan 2-1 pada pertandingan pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019, Minggu (1/9/2019). Setelah itu, manajemen PSM meliburkan seluruh personel Juku Eja.
Aktivitas latihan baru akan digelar pada Sabtu (7/9/2019) untuk persiapan menghadapi tuan rumah Perseru Badak Lampung, Jumat (13/9/2019).
Mereka pun memanfaatkan dengan agenda masing-masing. Wiljan Pluim dan Marc Klok misalnya. Kedua gelandang asal Belanda ini mengajak keluarganya berlibur di Bali.
Sementara striker anyar PSM Makassar, Amido Balde, bersama anak dan istri berencana terbang ke Lisabon (Portugal) untuk bertemu dengan keluarga besarnya.
Pelatih PSM, Darije Kalezic, memanfaatkan jatah liburan dengan mengunjungi obyek wisata di Indonesia Sebelum ke Bali, Darije terlebih dulu menikmati keindahan alam Pulau Komodo.
Bonnie Fautngil ke Amsterdam
Asisten Darije, Bonnie Fautngil, bergegas menuju ke Belanda karena ingin menemani anaknya, Astega Christian Fautngil, mengikuti seremoni penerimaan siswa baru pada sebuah sekolah penerbangan di Amsterdam, Selasa (3/9/2019) malam waktu setempat.
"Saya ke Amsterdam via Singapura. Sekolah mewajibkan orangtua siswa menghadiri acara itu. Kebetulan kompetisi libur, saya berkesempatan ke sana," kata Bonnie kepada Bola.com setelah laga PSM Makassar versus Persela.
Yakin Pemain Profesional
Bonnie menambahkan, Astega (16), sempat mencicipi latihan di Akademi Ajax.
"Dia ingin melanjutkan pendidikan di sekolah penerbangan. Sebagai ayah, saya tentu mendukung apa pun pilihannya," ujar Bonnie.
Menurut Bonnie, sebagai pelatih, Darije meminta pemain PSM Makassar menjaga kondisi selama liburan.
"Kami yakin pemain bersikap profesional. Itulah mengapa, memberikan kebebasan sepenuhnya ke mereka untuk memanfaatkan liburan kompetisi," pungkas Bonnie mengakhiri pembicaraan.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Abdi Satria/Editor Aning Jati
Published: 2 September 2019
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tak Ada Libur Panjang Bagi Penggawa PSIS Semarang
Bola Indonesia 2 September 2019, 21:12
-
Agenda Pelatih dan Pemain PSM Makassar Mengisi Libur Shopee Liga 1
Bola Indonesia 2 September 2019, 12:29
-
Shopee Liga 1 2019 dan Banyaknya Laga yang Tertunda di Putaran Pertama
Bola Indonesia 2 September 2019, 12:11
-
Ini Kunci PSM Makassar Bungkam Persela Lamongan
Bola Indonesia 2 September 2019, 04:52
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: PSM Makassar 2-1 Persela Lamongan
Open Play 1 September 2019, 21:45
LATEST UPDATE
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR