Bola.net - Satu hal lagi dipersiapkan Milan Petrovic jelang pertemuan anak asuhnya dengan Perseru Serui, pada akhir pekan ini. Pelatih Arema FC ini menyiapkan antisipasi jika para pemainnya harus berlaga di bawah guyuran hujan.
Menurut Milan, saat ini, Arema harus mengantisipasi situasi bermain dalam kondisi hujan. Hal tersebut, sambungnya, merupakan hal baru bagi tim berlogo singa mengepal tersebut.
"Biasanya, kami bermain dalam cuaca cerah," ujar Milan, pada Bola.net, Rabu (07/11).
"Saya rasa, akan ada persiapan khusus untuk situasi ini agar kami bisa siap untuk pertandingan tersebut," sambungnya.
Lebih lanjut, Milan menyebut bahwa musim hujan ini justru akan memberi dampak positif bagi timnya. Salah satunya, sambung pelatih berusia 57 tahun ini, hujan mampu membuat kondisi rumput di lapangan bisa lebih baik.
"Lapangan pasti akan sangat luar biasa untuk dipakai bermain," ucapnya.
Arema FC sendiri akan menghadapi Perseru pada laga pekan ke-30 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Pertandingan ini sedianya bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Minggu (11/11).
Milan menyebut bahwa sejatinya ia memiliki keyakinan pada kondisi para pemainnya jelang laga kontra Perseru ini. Pelatih asal Serbia ini menilai Dendi Santoso dan kawan-kawan punya cukup kekuatan dan motivasi untuk laga ini.
"Kami tahu pertandingan ini sangat penting. Karenanya, kami benar-benar serius menyiapkan diri," tuturnya.
"Saya senang pemain kami memiliki cukup kekuatan dan motvasi untuk pertandingan ini," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Waspadai Skema Bola Mati Perseru Serui
Bola Indonesia 7 November 2018, 22:06
-
Arema Antisipasi Turunnya Hujan Kala Jamu Perseru Serui
Bola Indonesia 7 November 2018, 21:31
-
Tanpa Dukungan Sama Sekali Aremania, Arema FC Akui Terpengaruh
Bola Indonesia 7 November 2018, 18:52
-
Hujan Angin Hentikan Sesi Latihan Arema FC
Bola Indonesia 7 November 2018, 17:39
-
Pemain Arema FC Diminta Tahan Emosi
Bola Indonesia 7 November 2018, 12:31
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR