"Kita sudah pernah menghadapi tim yang berada di tengah pergantian pelatih," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
"Biasanya, saat itu, terlepas dari pelatih ini lebih baik atau tidak dari pelatih sebelumnya, suasana tim bakal ke arah yang lebih baik," sambungnya.
Selain perubahan suasana, menurut Ruddy, kubu Persegres Gresik United dipastikan bakal memiliki motivasi tambahan. Pasalnya, sambung pria berusia 45 tahun tersebut, mereka merasa bakal menghadapi Arema Cronus.
"Tim manapun bakal memiliki motivasi berlipat kala menghadapi Arema. Pertandingan terakhir kita (lawan Mitra Kukar, red) adalah contohnya," tuturnya.
Arema Cronus bakal menghadapi Persegres Gresik United pada laga pekan ke-22 ISC A 2016. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Tri Dharma Petrokimia Gresik, Jumat (07/10) besok.
Pertandingan ini merupakan momen pertama Persegres Gresik United dipegang sepenuhnya oleh pelatih anyar mereka Eduard Tjong. Sebelumnya, sepeninggal Liestiadi, mereka ditangani oleh Sasi Kirono, sebagai caretaker pelatih.
Sementara itu, Ruddy menyebut timnya harus mampu mengantisipasi aura positif dan motivasi tambahan dari tim lawan. Menurutnya, cara-satu-satunya meredam kebangkitan Laskar Joko Samudro -julukan Persegres Gresik United- adalah bermain dengan semangat juang tinggi.
"Kita harus bisa menunjukkan semangat juang yang jauh lebih baik ketimbang lawan," tandas pria asal Madiun tersebut. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Tanpa Kurnia Meiga dan Kadek, Arema Cronus Tak Risau
- Arema Cronus Tak Risau Ditinggal Benny Wahyudi
- Arema Cronus Tetap Tanpa Meiga dan Kadek di Gresik
- Imbang di Kandang, Ini Evaluasi Manajemen Arema Cronus
- KITAS Tenaga Kerja Asing Arema Cronus Sudah Kelar
- Arema Cronus Bakal Gelar 3 Lagi Laga Kandang di Gajayana
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gelandang Arema Cronus Ingin Pesta Gol ke Gawang Persegres
Bola Indonesia 6 Oktober 2016, 08:08
-
Tantang Persegres, Arema Cronus Bertekad Move On
Bola Indonesia 6 Oktober 2016, 08:01
-
Arema Tak Pandang Persegres Sebelah Mata
Bola Indonesia 6 Oktober 2016, 07:57
-
Arema Waspadai Suksesi Kepelatihan Persegres
Bola Indonesia 6 Oktober 2016, 07:29
-
Bungkam Persegres, PS TNI Bahagia Akhiri Paceklik Kemenangan
Bola Indonesia 3 Oktober 2016, 10:44
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR