Bola.net - - Barito Putera mendapat pelajaran berharga dari keikutsertaan mereka di ajang Piala Presiden 2017 lalu. Jelang berlaga di kompetisi Liga 1, Laskar Antasari menyebut bakal membenahi lini serang mereka.
Sebelumnya, Barito Putera sendiri gagal melaju ke Babak Delapan Besar Piala Presiden 2017. Mereka tak mampu melewati ketatnya persaingan Grup 4 yang dihelat di Bali. Dari tiga kali pertandingan, mereka sekali meraih kemenangan, sekali hasil seri dan sekali kalah.
"Sebagai evaluasi, kami fokus di barisan penyerang. Saat ini antara opsi lokal dan asing masih belum padu," ujar Asisten Manajer Barito Putera, Syarifuddin Ardasa, pada Bola.net.
Menurut Syarifuddin, selain lini depan, masih ada sejumlah kelemahan lagi yang masih tampak pada performa timnya. Salah satu aspek yang menurutnya perlu dipoles lagi adalah kerjasama tim.
"Daya tahan pemain juga perlu ditingkatkan," tuturnya.
Sementara itu, Jacksen F Tiago mengaku saat ini timnya masih bermasalah di lini depan. Hal ini, sambung pelatih Barito Putera tersebut tak lepas dari kurangnya amunisi mereka. "Pemain asing kita belum datang," aku Jacko, sapaan karib Jacksen.
Sementara itu, sembari menunggu tambahan amunisi, Jacksen tetap berupaya membenahi timnya. Mereka terus melakoni latihan rutin. "Akhir pekan ini kami akan menggelar uji coba lawan Martapura FC," tandas eks pelatih Persipura Jayapura ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barito Putera Benahi Lini Serang
Bola Indonesia 1 Maret 2017, 21:15
-
Jacksen Restui Empat Pemainnya Dipanggil Timnas
Bola Indonesia 19 Februari 2017, 07:04
-
Barito Putera Menang Karena Beruntung
Bola Indonesia 18 Februari 2017, 21:18
-
Peluang di Piala Presiden, Barito Putera Pilih Realistis
Bola Indonesia 18 Februari 2017, 12:42
-
Jacksen Minta Penyerang Barito Putera Lebih Garang
Bola Indonesia 18 Februari 2017, 11:10
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR