Bola.net - - Pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese tidak puas dengan hasil yang diraih timnya di markas Bhayangkara FC pada pekan ketiga Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak. Padahal Laskar Mahesa Jenar bisa membawa pulang satu poin ke Semarang.
Alasan ketidakpuasan pelatih asal Italia ini karena sedianya Haudi Abdillah dan kolega bisa memenangkan pertandingan mengingat banyaknya peluang yang didapatkan. Namun gagal dimaksimalkan dengan baik oleh pasukannya.
"Kami kecewa dengan hasil imbang ini karena harusnya kami mampu meraih tiga poin dari laga ini," ungkap Vincenzo Annese usai pertandingan.
"Kami banyak menciptakan peluang, tapi saya bangga karena para pemain tampil maksimal," imbuh pelatih yang pernah menangani klub Liga Primier Ghana ini.
Meski demikian pelatih berlisensi UEFA Pro ini, tetap mengambil pelajaran dari pertandingan tersebut. Sehingga di laga-laga berikutnya tim kebanggaan Kota Lumpia ini bisa bermain sesuai dengan skema yang diinginkan dan mampu meraih poin penuh.
Sementara itu, penyerang PSIS, Hari Nur Yulianto tetap bersyukur dengan dengan satu poin yang berhasil dibawa pulang timnya. A apalagi pada pertandingan tersebut, ia mampu mencetak gol pertamanya di Liga 1 musim ini.
"Saya berharap bisa lebih baik ke depannya. Baik individu maupun secara tim," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Rahasia PSIS Tahan Imbang Bhayangkara FC
Bola Indonesia 8 April 2018, 07:15
-
PSIS Tak Persoalkan Kartu Merah Frendy Saputra
Bola Indonesia 8 April 2018, 04:08
-
Cetak Gol, Nikola Kamazec Kurang Bahagia
Bola Indonesia 8 April 2018, 04:01
-
Bawa Pulang Satu Poin, PSIS Semarang Tak Puas
Bola Indonesia 8 April 2018, 01:12
-
Jamu PSIS, Bhayangkara FC Gagal Raih Poin Penuh
Bola Indonesia 7 April 2018, 18:16
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR