
Bola.net - - Evan Dimas mengucapkan sebuah ikrar usai resmi bergabung dengan Barito Putera. Penggawa Timnas Indonesia menegaskan tekadnya untuk membantu Laskar Antasari meraih prestasi pada musim 2019.
Ikrar ini diungkapkan Evan melalui video singkat, berdurasi 47 detik. Video tersebut kemudian diunggah di akun instagram milik Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, @hasnur_baritoputera, Rabu (26/12) pagi.
Dalam video ini, Evan mengungkapkan rasa sukacitanya bisa bergabung dengan Barito Putera. Ia pun berjanji akan berusaha keras membawa Barito Putera berprestasi pada musim depan.
"Alhamdulillah, bisa bergabung dengan keluarga baru, Barito. Dan, saya janji, insyaallah, saya bisa kasih prestasi untuk Barito di tahun 2019," ujar Evan, yang diamini Hasnuryadi.
Dalam video yang sama, Hasnur pun menyampaikan tanggapan soal bergabungnya Evan Dimas ke Barito Putera. Menurut manajer berusia 43 tahun tersebut, ia sangat bersyukur dengan kedatangan Evan ke Barito.
"Pertama, selalu bersyukur, alhamdulillahi rabbil 'alamin. Dan, dengan mengucap bismillahirahmanirahim, alhamdulillah resmi bergabung dengan kita, Evan Dimas, di keluarga besar Barito Putera. Mudah-mudahan penuh keberkahan untuk kita semua dan bisa mengharumkan nama Barito Putera yang kita cintai melalui prestasi di sepak bola," tandasnya.
Bagaimana tanggapan Barito Putera soal kabar kontrak fantastis Evan Dimas? Simak selengkapnya di bawah ini.
Pemain Lokal Termahal?
Sukses Barito mengamankan tanda tangan Evan Dimas menimbulkan rumor baru. Evan disebut sebagai pemain lokal dengan rekor kontrak paling mahal pada musim ini.
Dari kabar yang beredar, kontrak Evan di Barito diperkirakan mencapai Rp 1,5 miliar. Bahkan ada sumber yang menyebut banderol pemain yang juga diminati Persebaya Surabaya ini mencapai Rp 1,75 miliar.
Kendati terhitung fantastis bagi pemain lokal, nilai kontrak Evan sendiri bisa dibilang turun. Pasalnya, ketika memperkuat Selangor FA pada musim lalu, ia dikabarkan menerima kontrak senilai lebih dari Rp 2 miliar semusim.
Namun, manajemen Barito memilih merahasiakan soal besaran kontrak Evan. Mereka menilai tak etis membeber nilai kontrak ke publik.
"Kabar dari manakah itu (besaran kontrak Evan)?. Tidak elok jika kami harus bicara itu" kata Hasnur.
Berita Video
Berita video beberapa kabar dan rumor transfer pemain dan pelatih klub-klub di Indonesia untuk menghadapi musim 2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Djanur Buka-bukaan Soal Kegagalan Persebaya Pulangkan Andik dan Evan Dimas
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 19:39
-
Bonek Mania Kecewa Evan Dimas dan Andik Jatuh ke Tangan Klub Lain
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 17:44
-
Bergabung dengan Barito Putera, Ini Ikrar Evan Dimas
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 10:41
-
Evan Dimas Resmi Bergabung dengan Barito Putera
Bola Indonesia 26 Desember 2018, 00:33
-
Evan Dimas Sulit, Bhayangkara FC Fokus ke Saddil Ramdhani
Bola Indonesia 25 Desember 2018, 18:00
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR