Bola.net - - Manajemen Arema Cronus membeber tabir di balik perburuan pemain asing mereka. Klub berlogo singa mengepal ini mengaku bahwa salah seorang pemain bidikan mereka, Faysal Shayesteh, akan tiba di Indonesia pada Kamis besok.
"Besok, InsyaAllah, ia akan datang ke Malang," ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
"Ia akan menjalani trial selama beberapa hari ke depan," sambungnya.
Menurut Ruddy, didatangkannya Shayesteh merupakan hasil rekomendasi dari tim pelatih. Mereka menilai pemain berusia 25 tahun ini memiliki sejumlah kelebihan, yang dinilai sesuai dengan Arema Cronus.
"Ia dinilai memiliki fighting spirit tinggi. Sekilas, karakternya mirip dengan pemain asal Nepal yang pernah bermain di Indonesia, Rohit Chand," tuturnya.
Sebelumnya, nama Shayesteh muncul sebagai nama pemain asing yang dibidik Arema Cronus. Nama pemain yang musim lalu memperkuat Pahang ini muncul usai asa Arema mendapatkan Isaka Cernak menipis.
Sementara itu, menurut Ruddy, dengan kehadiran Shayesteh, kemungkinan besar perburuan Arema Cronus untuk mencari sosok gelandang asing sudah hampir menemui akhir. Hampir bisa dipastikan pula peluang Isaka Cernak ke Arema tertutup.
"Saya sudah bilang ke tim pelatih bahwa mereka sebaiknya melupakan Isaka. Pasalnya, ia tak bisa memenuhi menit bermain sesuai yang disyaratkan," tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kondisi Achmad Kurniawan Terus Membaik
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 19:44
-
Alasan Arema Cronus Berkeras Pinang Maurico Mazzetti
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 19:41
-
Besok, Pemain Afghanistan Dijadwalkan Merapat di Arema Cronus
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 16:02
-
Ini Alasan Arema Cronus Tak Mau Kuota Pemain Asing Dikurangi
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 10:31
-
Penggawa Timnas Bakal Merapat ke Arema Cronus?
Bola Indonesia 4 Januari 2017, 09:41
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55























KOMENTAR