
Bola.net - - Marcel Sacramento membeber kronologi insiden yang merenggut nyawa penjaga gawang Persela Lamongan, Choirul Huda. Menurut penyerang Semen Padang tersebut, kejadian bermula saat Huda hendak berjibaku menghalau bola dari kaki Sacramento.
"Saat kejadian, kiper maju mendekati bola yang hampir saya tendang," ujar Sacramento.
"Namun, Huda tidak melihat ada pemain belakang Persela Ramon Rodrigues, yang juga sedang berlari," sambungnya.
Marcel mengaku bahwa ia sama sekali tak berbenturan dengan Huda. Justru Ramon lah yang bertabrakan keras dengan penjaga gawang berusia 38 tahun ini.
"Pinggang Ramon yang langsung berbenturan dengan rusuk Huda," tuturnya.
Sacramento sendiri tak tahu seberapa keras benturan yang dialami Huda. Ia juga tak bisa memastikan kondisi Huda setelah benturan tersebut.
"Saya hanya lihat lidah Huda sudah menjulur ke samping setelah kejadian," ucapnya.
Sebelumnya, Choirul Huda menghembuskan nafas terakhir pada Minggu di RSUD dr Soegiri Lamongan. Pemain yang sudah 18 tahun berkostum Persela ini ambruk tak sadarkan diri usai bertabrakan dengan rekan satu timnya, pada laga antara Persela Lamongan dan Semen Padang.
Begitu roboh di lapangan, Huda langsung mendapat bantuan tim medis. Bahkan, ia sempat mendapat bantuan oksigen sebelum dilarikan ke rumah sakit. Namun, takdir berkata lain. Kendati sudah mendapat pertolongan sedemikian rupa, nyawa. Huda tak tertolong. Legenda Persela ini menghembuskan nafas terakhir pada pukul 16.45 WIB.
Lebih lanjut, Sacramento juga ikut merasa berduka atas wafatnya Huda. Pemain asal Brasil ini menghaturkan rasa duka sedalam-dalamnya atas wafatnya kiper yang sempat dipanggil ke Timnas Indonesia tersebut.
"Saya juga ikut menghaturkan duka pada keluarga Huda," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bintang Semen Padang Ceritakan Insiden yang Merenggut Nyawa Choirul Huda
Bola Indonesia 15 Oktober 2017, 22:15
-
Aji Santoso Akui Tak Paham Kronologi Tabrakan Choirul Huda
Bola Indonesia 15 Oktober 2017, 21:03
-
Ribuan Doa Mengiringi Kepergian Choirul Huda Kapten Persela Lamongan
Bola Indonesia 15 Oktober 2017, 20:14
-
Kiper Persela Choirul Huda Meninggal karena Hypoxia
Bola Indonesia 15 Oktober 2017, 19:50
-
Begini Kronologi Kiper Persela Choirul Huda Meninggal Dunia
Bola Indonesia 15 Oktober 2017, 18:36
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR