Bojan Hodak Kutip Quote Jorge Sampaoli soal Ball Possesion: Bak Kencan, tapi hanya Duduk, dan Ada Pria Lain Mengajak Pergi

Bola.net - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mengutip pernyataan dari mantan pelatih Timnas Chile, Jorge Sampaoli. Juru taktik asal Kroasia itu mengumpamakan penguasaan bola seperti kencan dengan wanita.
Situs Liga Indonesia Baru memperlihatkan, Persib hanya mencatatkan 42 persen ball possesion ketika melawan Bali United dalam laga leg pertama babak semifinal championship series BRI Liga 1 2023/2024, Selasa (14/5), di Bali United Training Center, Gianyar. Bojan Hodak tidak terlalu peduli dengan angka itu.
"Ada satu perumpaan dari seorang pelatih Chile mengenai penguasaan bola. Ini seperti duduk dengan seorang wanita di malam hari, membeli minuman untuknya, berbicara dengannya," ujar Bojan Hodak.
"Lalu ada laki-laki lain datang dan mengajaknya pergi. Jadi, itu seperti melakukan penguasaan bola, tapi tidak bisa mencetak gol," katanya menambahkan.
Persib Lahirkan Banyak Peluang Berbahaya

Dengan penguasaan bola 42 persen pun, Persib masih melahirkan banyak peluang berbahaya. Maung Bandung sampai mampu melepaskan enam tendangan ke arah gawang Bali United.
"Bisa dilihat bahwa serangan balik adalah bagian dari permainan, dan kalian harus tahu, ada lima situasi di pertandingan. Ketika lawan menguasai bola, ketika tim sendiri menguasai bola, transisi bertahan, transisi menyerang, dan set piece," tutur Bojan Hodak.
"Jadi, tim harus bagus dalam lima situasi itu. Tapi soal memainkan ball possesion, itu tidak akan berbahaya jika tidak ada umpan yang menusuk ke dalam," imbuhnya.
Dalam pertandingan itu, Persib menahan imbang Bali United 1-1. Serdadu Tridatu unggul lebih dulu melalui Jefferson Assist pada menit ke-83, tapi disamakan Maung Bandung lewat David da Silva pada menit ke-90+9.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Klasemen BRI Liga 1
Sebagai informasi, Bolaneters bisa mengikuti update terbaru seputar BRI Liga 1 2023-2024, termasuk jadwal lengkap BRI Liga 1 dan juga klasemen terbaru Liga 1 hari ini hanya di Bola.net.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR