
Bola.net - Borneo FC membeber kondisi mereka jelang lanjutan BRI Liga 1 2023/2024, kontra Persija Jakarta. Pesut Etam -julukan Borneo FC- mengaku berada dalam kondisi siap tempur setelah menggelar persiapan sejak beberapa waktu lalu.
Dilansir dari laman resmi PT LIB, Asisten Pelatih Borneo, Akhyar Ilyas, mengaku timnya sudah menggelar pemusatan latihan di Yogyakarta. Selain itu, menurutnya, mereka juga sudah melakukan evaluasi dan membenahi penampilan setelah melakoni laga uji coba kontra sesama klub Liga 1, Barito Putera.
"Sudah nyaris sebulan sejak kami menjalankan pemusatan latihan. Program pelatih mampu dijalankan semua pemain dengan baik. Saat ini, kondisi fisik pemain juga sudah sangat bagus," ujar Akhyar llyas.
"Kurangnya koordinasi dalam bertahan dan menyerang, menjadi salah satu hal yang dibenahi. Terus terang, kami bersyukur bisa beruji coba dengan Barito Putera, karena mereka memperlihatkan sisi mana yang mesti kami benahi jelang pertandingan nanti. Sekarang fokus kami adalah mematangkan persiapan," tegasnya.
Borneo FC akan menghadapi Persija Jakarta pada laga pekan ke-24 BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Batakan Balikpapan, Selasa (06/02).
Saat ini, Pesut Etam menempati puncak klasemen sementara BRI Liga 1. Mereka mengoleksi 51 angka dari 23 laga. Sementara, Persija Jakarta berada di posisi sembilan, dengan capaian 32 poin dari 23 pertandingan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Pemain dalam Kondisi Fit
Tak hanya soal teknis, soal kebugaran tubuh pun para penggawa Borneo FC berada dalam kondisi siap. Meski sempat menjalani proses adaptasi, saat ini kondisi kesehatan para penggawa Pesut Etam berada dalam kondisi apik.
"Alhamdulillah, selama tiga pekan di sini kondisi pemain keseluruhan dalam keadaan fit," ucap dokter tim, Hilda Khoirun Nisa.
"Dari sisi medis dan fisik, semua fit dan fight," sambungnya.
Selain itu, menurut Hilda, kebutuhan pemain Borneo FC seperti vitamin dan nutrisi lain selalu terpenuhi. Mereka juga menerapkan sesi pre-training dan post-training bagi para pemain sebelum dan sesudah latihan.
"Jadi, sesudah latihan untuk beberapa pemain yang butuh penanganan ada post-training yang dilakukan," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Liga 1 2023/2024: Borneo FC Siap Tempur Menghadapi Persija Jakarta
Bola Indonesia 3 Februari 2024, 02:46
-
Thomas Doll: 2023 Tahun Sial bagi Persija Jakarta
Bola Indonesia 31 Desember 2023, 15:43
-
BRI Liga 1: Thomas Doll Pernah Duel Lawan Jurgen Klopp, Hasilnya Mengesankan
Bola Indonesia 29 Desember 2023, 20:39
-
Sempat Tersandung Polemik 'Nasi Padang', Hansamu Yama Bicara Pentingnya Asupan Gizi
Tim Nasional 27 Desember 2023, 13:54
-
Pelatih PSS Sleman Kritik Wasit Wasit Futoshi Nakamura: Saya Tidak Tahu Kenapa Penalti
Bola Indonesia 17 Desember 2023, 06:33
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR