
Bola.net - Borneo FC memiliki modal berharga jelang laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025, kontra Arema FC. Pesut Etam, julukan Borneo FC, mengaku sudah banyak belajar dari pertemuan sebelumnya dengan Arema FC, pada Final Piala Presiden 2024.
Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, menyebut bahwa laga ini merupakan ulangan dari partai final tersebut. Namun, kali ini, mereka sudah banyak belajar dari kekalahan pada laga tersebut.
"Kami tak kalah pada laga tersebut. Kami kalah melalui adu penalti. Dalam waktu normal, hasilnya 1-1. Saya rasa, kedua tim cukup seimbang. Sementara, adu penalti mirip seperti lotre. Kadang kita menang, kadang kalah," kata Huistra.
"Tentu saja, kami juga banyak belajar dari pertandingan ini. Hal-hal kecil akan membuat perbedaan dalam pertandingan," sambungnya.
Borneo FC akan menantang Arema FC pada laga pekan kedua mereka di BRI Liga 1 2024/2025. Laga ini bakal dihelat di Stadion Soepriadi Kota Blitar, Sabtu (17/08) sore.
Saat ini, Borneo FC menempati peringkat kelima klasemen. Pesut Etam mengoleksi tiga angka hasil dari kemenangan mereka pada laga pertama, kontra Semen Padang.
Sementara itu, Arema FC berada di posisi sepuluh klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025. Mereka meraih satu poin hasil bermain imbang kala menghadapi Dewa United pada laga pertama lalu.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tak Kalah dari Arema FC
Lebih lanjut, Huistra menilai bahwa Arema FC merupakan lawan tangguh. Namun, pelatih asal Belanda ini menilai bahwa anak asuhnya juga tidak kalah dari klub berlogo singa mengepal tersebut.
"Musim ini, Arema jauh lebih kuat dari musim lalu. Namun, saya rasa, kami juga punya tim yang bagus," ucap Huistra.
"Kami juga mendapat hasil bagus pada laga pertama. Saat ini, kami ingin menjaga tren positif ini. Sangat sulit menghadapi Arema tapi saat ini kami sangat percaya diri," sambungnya.
Pertahankan Ciri Khas
Huistra sendiri memastikan bahwa timnya tak akan mengubah gaya bermain mereka pada laga ini. Menurut pelatih berusia 57 tahun tersebut, timnya bakal tetap mempertahankan ciri khas permainan Pesut Etam selama ini.
"Kami selalu punya tujuan yang sama ketika masuk ke lapangan. Kami ingin tampil dominan dan mengambil inisiatif permainan," papar Huistra.
"Inilah yang akan kita coba. Kami ingin lebih baik dalam tiap pertandingan. Namun, kami selalu coba untuk bermain dengan cara Borneo," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Julian Guevara Hadapi Borneo, Arema FC Tak Gentar
Bola Indonesia 16 Agustus 2024, 21:39
-
BRI Liga 1: Kembali Hadapi Arema FC, Borneo FC Punya Modal Berharga
Bola Indonesia 16 Agustus 2024, 20:01
-
BRI Liga 1: Jamu Borneo FC, Arema FC Tak Mau Lengah
Bola Indonesia 16 Agustus 2024, 19:56
-
Pak Tik, Pahlawan Tragedi Kanjuruhan Saat Ini Tergeletak di Rumah Sakit
Bola Indonesia 16 Agustus 2024, 19:52
-
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC vs Borneo FC 17 Agustus 2024
Bola Indonesia 16 Agustus 2024, 16:09
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55



















KOMENTAR