
Bola.net - Madura United kalah 0-1 melawan tuan rumah PSM Makassar pada leg pertama babak semifinal Piala Indonesia 2018, Minggu (30/6). Peluang Madura United belum tertutup sepenuhnya. Mereka siap membalasnya di leg kedua.
Gol tunggal penentu kemenangan PSM di Stadion Andi Mattalatta dicetak oleh Zulham Zamrun pada menit 37.
Pelatih Dejan Antonic mengaku cukup puas dengan hasil yang didapatkan Madura United. Selain cuma kalah tipis, pemainnya juga tak ada yang mengalami cedera di pertandingan agresif ini.
"Kami bisa mengimbangi agresivitas PSM di Makassar. Sayang, kami kecolongan gol indah yang dicetak Zulham Zamrun di babak pertama," kata Dejan.
"Saya sempat khawatir melihat penampilan pemain kedua tim yang sangat agresif. Pertandingan tadi berlangsung sangat keras karena PSM dan Madura United bermain sesuai karakter masing-masing."
Scroll terus ke bawah.
Langkah Belum Terhenti
Dejan yakin timnya mampu membalikkan keadaan pada leg kedua kedua di Madura pada 7 Juli mendatang.
Dejan mengesampingkan fakta skuatnya mengalami kekalahan pertama musim ini. Menurutnya, Piala Indonesia jelas berbeda dengan Shopee Liga 1 2019.
"Hasil tadi kan belum membuat langkah kami terhenti di Piala Indonesia. Kami masih punya peluang dengan mengoptimalkan pertemuan kedua di Madura nanti," imbuh Dejan.
Itulah mengapa Dejan memastikan akan melakukan rotasi saat Madura United menjamu PSM pada lanjutan Shopee Liga 1 2019, 4 Juli mendatang. "Saya akan melihat perkembangan. Yang pasti saya akan memainkan pemain yang siap," tegasnya.
Hal senada dikatakan Guntur Ariyadi. Menurutnya, dirinya dan pemain Madura United lainnya tak mau larut dengan kekalahan di Makassar.
"Kami akan membalas kekalahan ini di Madura nanti," tutur gelandang bertahan Madura United tersebut.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lolos Semifinal Piala Indonesia, Madura United Justru Mengeluh
Bola Indonesia 28 Juni 2019, 14:56
-
Tampil Gemilang, Muhammad Ridho Dapat Pujian
Bola Indonesia 28 Juni 2019, 02:48
-
Diganjar Kartu Kuning, Dejan Antonic Sesalkan Keputusan Wasit
Bola Indonesia 28 Juni 2019, 00:44
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR