
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru selaku operator Liga 1 mengambil keputusan yang mengejutkan. Mereka resmi menghapuskan format Championship di Liga 1 2024/2025 dan kembali ke format kompetisi penuh.
Pada BRI Liga 1 2023/2024, PT LIB menerapkan format baru. Empat klub teratas pada Regular Series lolos ke Championship Series untuk memperebutkan gelar juara.
Namun, format itu hanya bertahan semusim. PT LIB mengembalikan pakem Liga 1 menjadi kompetisi penuh seperti musim-musim sebelumnya.
"Sudah tidak ada Championship Series, langsung kompetisi full. Sebenarnya bukan tidak baik, ini banyak slot kebutuhan Timnas Indonesia yang harus dipenuhi," ujar Ferry Paulus di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, pada Kamis (20/6/2024).
Simak selengkapnya di bawah ini.
Alasan Dihapuskan
Ferry Paulus beralasan mengubah format Liga 1 ke pakem awal karena sinkronisasi dengan agenda Timnas Indonesia, termasuk kompetisi yang harus berhenti pada empat hari sebelum periode FIFA Matchday.
"Kaitan dengan empat haru sebelum FIFA Matchday ada lubur padahal di banyak negara, kompetisi berhenti saat FIFA Matchday. Ini kami memberikan ruang kepada Timnas Indonesia," tutur Ferry Paulus.
"Untuk bisa memanfaatkan pemusatan latihan yang sifatnya dibutuhkan. Sehingga supaya tidak lagi ada penyetopan kompetisi di tengah jalan, kami sudah bikin roadmap hingga 2027," imbuhnya.
Jadwal Akan Mundur Kalau Gunakan Championship Series
"Jadi tidak ada lagi Championship Series. Sudah ditetapkan semua, kapan mau istirahat, di SEA Games diliburkan. Dari slot waktu tadi kalau menggunakan Championship Series lagi," ungkap Ferry Paulus.
"Maka ini jadwal kompetisi akan mundur jauh. Jadi bukan tidak bagus Championship Series. Format itu animonya besar dari sisi produk, mengilap."
"Tapi, kebutuhan waktu kompetisi yang tidak mencukupi sehingga mau tidak mau kembali ke kompetisi penuh," ucap mantan bos Persija Jakarta tersebut.
Kick-off Liga 1 2024/2025
PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memundurkan kick-off Liga 1 2024/2025 menjadi 9 Agustus 2024. Persib Bandung kontra PSBS Biak menjadi pembuka.
Persib adalah juara bertahan Liga 1 setelah mengalahkan Madura United. Sementara, PSBS ialah kampiun Liga 2 pada musim lalu berkat menaklukkan Semen Padang.
Sebelumnya, pada 31 Mei 2024, PT LIB telah menetapkan sepak mula Liga 1 pada musim depan akan digelar 2 Agustus 2024.
"Kick-off Liga 1 2024/2025 akan digelar di Bandung antara Persib melawan PSBS pada 9 Agustus 2024," ujar Ferry Paulus.
Disadur dari Bola.com/Muhammad Adiyaksa, Wiwig Prayugi, Diugngah 20 Juni 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PT LIB Resmi Undur Kick-off Liga 1 Musim 2024/25: Jadi 9 Agustus 2024
Bola Indonesia 20 Juni 2024, 20:37
-
PSSI Gelar Kongres pada 10 Juni 2024, Apa yang Dibahas?
Tim Nasional 4 April 2024, 05:46
LATEST UPDATE
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
-
Sinyal Pulang Sandro Tonali ke AC Milan Makin Kuat, Ada Klaim Mengejutkan dari Italia
Liga Italia 17 November 2025, 16:07
-
Sir Alex Ferguson Dukung Penuh Ruben Amorim, Doakan Sang Junior Sukses di MU!
Liga Inggris 17 November 2025, 16:07
-
Striker Legendaris MU Beri Wejangan ke Benjamin Sesko Agar Lebih Tokcer, Apa Isinya?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:46
-
Inikah Pengganti Altay Bayindir di Skuad Manchester United di 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:31
-
Sesko Cedera, MU Impor Striker Lagi dari Jerman?
Liga Inggris 17 November 2025, 15:18
-
Liverpool Dikabarkan Sudah Buka Negosiasi Untuk Gelandang yang Diincar Man United Ini
Liga Inggris 17 November 2025, 15:07
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 17 November 2025, 15:06
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR