
"Alasan surat pengunduran diri delapan pemain tidak jelas, yakni mengenai ketidaknyaman, padahal mereka masih terikat kontrak, dan dalam klausul surat perjanjian, tidak ada istilah ketidaknyamanan," kata Legal Formal PT Arema Indonesia, Susanto.
Ia menjelaskan, akibat mundurnya pemain itu, tim berjuluk Singo Edan kini sangat bingung mencari pemain pengganti dalam mengarungi kompetisi Indonesian Premier League (IPL).
"Mereka sebenarnya hingga kini masih terikat kontrak, bahkan sebagian besar mereka masih menggunakan fasilitas PT Arema Indonesia, sehingga tidak layak mengajukan surat pengunduran diri," ucapnya.
Susanto mengaku, kontrak delapan pemain itu akan berakhir pada September 2012, dan apabila mereka tetap keras kepala dalam membenarkan surat pengunduran dirinya, maka manajemen akan melaporkan ke lembaga tertinggi sepak bola dunia (FIFA).
"Bahkan kami juga akan menuntut mereka secara perdata dan sanksi profesi, sehingga karier sepak bolanya akan hancur, sebab pengajuan surat pengunduran diri delapan pemain itu merusak reputasi Arema," tukasnya.
Susanto menyebutkan, delapan pemain yang mengajukan surat pengunduran diri masing-masing adalah Noh Alam Shah, Alfarizi, Kurnia Meiga Hermansyah, Dendi Santoso, M Ridhuan, Sunarto, Hendro Siswanto serta Esteban Guillen.
Sementara Pelatih Arema, Dejan Antonic mengaku, sangat menghargai keputusan delapan pemain untuk mengundurkan diri dari tim yang ditanganinya, meski alasannya tidak jelas.
Namun Dejan menegaskan, tidak akan menerima kembali apabila pemain bersangkutan bergabung dengan Arema, karena telah merusak komposisi tim sejak awal.
"Tim Arema bukanlah 'Rumah Sakit' yang bisa keluar dan masuk sembarang, oleh karena itu saya sangat menghargai keputusan mereka untuk keluar, dan kami akan berusaha dengan pemain yang masih ada," katanya. (ant/end)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Real Sociedad vs Barcelona 19 Januari 2026
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Lecce 19 Januari 2026
Liga Italia 18 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
Liga Inggris 18 Januari 2026, 02:33
-
Man of the Match Udinese vs Inter: Lautaro Martinez
Liga Italia 18 Januari 2026, 01:42
-
Man of the Match Real Madrid vs Levante: Kylian Mbappe
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 01:21
-
Keras! Antonio Conte Sindir Ruben Amorim Arogan?
Liga Italia 18 Januari 2026, 00:57
-
Cemooh Bernabeu: Vinicius dan Bellingham Jadi Sasaran Amarah Fans Real Madrid
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 00:54
-
Man of the Match Liverpool vs Burnley: Florian Wirtz
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:47
-
Hasil Chelsea vs Brentford: The Blues Menang Lewat Gol Joao Pedro dan Cole Palmer
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:06
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 18 Januari 2026
Voli 18 Januari 2026, 00:01
-
Prediksi Torino vs Roma 19 Januari 2026
Liga Italia 18 Januari 2026, 00:00
-
Derby Manchester Old Trafford: 5 Pelajaran di Balik Hasil Duel Man Utd vs Man City
Liga Inggris 17 Januari 2026, 23:18
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45



















KOMENTAR