
Pertandingan yang disaksikan ribuan penonton ini berlangsung panas. Laga baru berjalan tujuh menit, pemain tuan rumah, Nova Hermawan sudah mendapat kartu kuning dari wasit Hipni asal Jakarta Utara.
Kerasnya permainan tim berjuluk Laskar Tobo Kito itu malah membuat Bajul Ijo leluasa menyerang. Hasilnya, Persebaya pada menit ke-13 mereka mampu unggul terlebih dahulu melalui Annoure Richard Obiora. Skor berubah 0-1 untuk tim asuhan Freddy Mulli.
Kartu kuning kembali keluar dari saku wasit. Kali ini untuk kapten Persebaya DU, Cucu Hidayat karena kedapatan menyikut salah satu pemain tuan rumah. Sebelumnya ia juga melanggar K.G Ray Juniansyah. Dan, pertandingan pun berjalan kian keras.
Di menit ke-23 tim tamu harus kehilangan Anton Irawan yang mengalami cedera lutut akibat dilanggar pemain Bengkulu. Freddy pun memasukkan Supaham untuk menggantikan Anton, dan skor 0-1 masih bertahan hingga turun minum.
Masuk babak kedua, tuan rumah berusaha untuk mengejar ketertinggalan. Rotasi pun dilakukan. Pelatih PS Bengkulu, M Nasir memasukkan bek muda, Alessandro Altobeli untuk menggantikan gelandang Dyangga Yureztyo pada menit ke-58. Semenit berikutnya, Nova Hermawan mendapatkan peluang, namun masih gagal berbuah gol.
Di pertengahan babak kedua ini permainan keras kembali terjadi. Benturan-benturan antar pemain kedua tim tak dapat dihindarkan. Puncaknya ketika striker Nova Hermawan diusir wasit Hipni asal Jakarta Utara setelah menerima kartu kuning kedua.
Unggul jumlah pemain, Bajul Ijo kian gencar melakukan serangan. Semenit berselang dari kartu merah Nova tadi, atau tepatnya menit ke-64, Basuki menggandakan keunggulan menjadi 2-0 untuk Persebaya DU.
Tak terima timnya kalah, suporter tuan rumah pun menghujani bangku pemain Persebaya DU dengan lemparan botol. Kondisi makin panas ketika wasit juga memberikan kartu merah untuk gelandang tim tamu, Wahyu Setianto. Persebaya DU sempat protes dengan hal ini dan membuat laga dihentikan di menit ke-65.
Setelah lima menit terhenti, pertandingan kembali dilanjutkan. Namun, hingga peluit panjang berbunyi, skor 2-0 untuk Persebaya DU masih bertahan. Freddy pun sukses mempersembahkan kemenangan perdananya di laga keduanya selama menangani Basuki dan kawan-kawan. (fjr/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persitara Bertekad Rebut Puncak Klasemen
Bola Indonesia 7 Mei 2012, 23:54
-
Divisi Utama (LI): Gol Tunggal Adolfo Menangkan Persitara
Bola Indonesia 7 Mei 2012, 22:30
-
Divisi Utama (LI): Persis Tahan Imbang Persita
Bola Indonesia 5 Mei 2012, 22:45
-
Tak Punya Dana, Persiku Tolak Jadi Tuan Rumah Delapan Besar
Bola Indonesia 5 Mei 2012, 08:35
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR