Bola.net - - Luis Milla ikut senang dua mantan asistennya yakni Julio Banuelos dan Eduardo Perez kini bekerja bersama tim asal Ibukota, Persija Jakarta.
Julio dan Eduardo adalah asisten Milla saat menjadi pelatih Timnas Indonesia. Mereka mendampingi eks penggawa Real Madrid dan Barcelona itu di Timnas Indonesia U-23 pada SEA Games 2017 dan Asian Games 2018.
Persija sendiri sebelumnya dilatih oleh Ivan Kolev di masa-masa awal mengikuti kompetisi Shopee Liga 1 2019 ini. Setelah itu manajemen Persija menunjuk Julio sebagai pengganti arsitek asal Bulgaria tersebut. Eduardo kemudian ditunjuk sebagai asistennya.
Eduardo sendiri sebelumnya bekerja di Qatar bersama klub Al-Sadd. Ia sempat digosipkan akan gabung ke Timnas U-16 usai kontraknya di klub itu habis.
Ikut Gembira
Kabar bergabungnya Julio dan Eduardo ini sampai ke telinga Milla. Pelatih berusia 53 tahun itu mengaku ikut gembira mereka gabung klub sebesar Macan Kemayoran.
"Selamat Julio Banuelos dan Eduardo Perez. Saya sangat gembira Anda akan memimpin sebuah tim besar seperti Persija Jakarta dan menghidupkan kembali gairah sepak bola di negeri yang luar biasa itu. Pasti segalanya berjalan luar biasa dan Anda bisa melakukan hal yang luar biasa," tulis Milla dalam akun Instagram miliknya.
Eduardo Perez sendiri lebih dahulu bekerja bersama Luis Milla. Setelah ia hengkang ke Qatar, Milla kemudian menjadikan Julio Banuelos sebagai asistennya di pentas Asian Games 2018.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Mantan Asistennya Gabung Persija, Ini Reaksi Luis Milla
Bola Indonesia 9 Juni 2019, 22:58 -
Julio Banuelos Sudah Resmi, Persija Akui Sempat Dekati Luis Mila
Bola Indonesia 9 Juni 2019, 02:03 -
Selain Julio Banuelos, Satu Lagi Asisten Luis Milla Gabung Persija
Bola Indonesia 9 Juni 2019, 01:58 -
Mantan Tangan Kanan Luis Milla Jadi Pelatih Baru Persija Jakarta
Bola Indonesia 8 Juni 2019, 20:57 -
Persija Akan Umumkan Pengganti Kolev Dalam Waktu Dekat
Bola Indonesia 8 Juni 2019, 15:01
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR