
Bola.net - - Arema FC bisa sedikit berlega hati jelang laga kontra Persib Bandung. Penyerang andalan mereka, Robert Lima Gladiator, kemungkinan sudah bisa diturunkan pada pertandingan Babak 16 Besar Piala Presiden tersebut.
Gladiator sendiri sebelumnya diragukan bakal bisa bermain kontra Persib Bandung. Pemain asal Brasil ini sempat mengalami masalah pada otot hamstringnya.
Akibat cederanya tersebut, pemain berusia 32 tahun tersebut harus menepi pada sesi game dalam latihan yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Rabu (13/02) kemarin. Dalam sesi yang dihelat di tempat yang sama, Kamis (14/02), Gladiator pun masih berlatih secara terpisah.
Gladiator mengakui bahwa ada masalah di hamstringnya. Menurutnya, ada sedikit rasa sakit yang dirasakan tiap berlari atau menendang bola.
"Ada rasa sedikit sakit di paha saya," ucap Gladiator.
"Namun, saya rasa bukan masalah besar. Tak ada yang perlu dikhawatirkan," sambungnya.
Bagaimana kondisi Milo menurut sang pelatih? Simak selengkapnya di bawah ini.
Otot Kaku
Kondisi Gladiator pun diakui oleh Pelatih Arema, Milomir Seslija. Pelatih yang karib disapa Milo ini mengaku bahwa pemain yang sempat memperkuat Al-Shabab ini mengalami masalah di otot pahanya.
"Ototnya sedikit kaku," tegas Milo.
"Sebetulnya, ia bisa saja bermain pada sesi game. Namun, tak masalah," sambungnya.
Tak Mau Ambil Risiko
Milo sendiri memastikan bahwa kondisi Gladiator tak akan menghalangi bomber garang ini untuk bermain lawan Persib. Namun, menurut pelatih berusia 54 tahun tersebut, ia tak mau ambil risiko dengan memaksakan Gladiator untuk menjalani sesi latihan berat sebelum berangkat ke Bandung.
"Tak ada masalah. Lebih baik kami tak ambil risiko," ujar Milo.
"Lebih baik kami berlatih lebih ringan dalam sehari dua hari ini," ia menandaskan.
Berita Video
Berita video pemain Manchester United yang gagal berkembang di bawah asuhan manajer interim Ole Gunnar Solskjaer.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hamstring Bermasalah, Gladiator Bisa Dimainkan Lawan Persib Bandung
Bola Indonesia 14 Februari 2019, 23:23
-
Tiga Pemain Asing Persija Sangat Prima untuk Diturunkan Kontra TIRA Persikabo
Bola Indonesia 14 Februari 2019, 22:48
-
Piala Indonesia Tak Menjadi Prioritas Pelatih PSIS Semarang
Bola Indonesia 14 Februari 2019, 22:17
-
Tantang Persib Bandung, Arema Pastikan Tak Akan Parkir Bus
Bola Indonesia 14 Februari 2019, 21:45
-
Pelatih Arema FC Optimistis Timnya Raih Hasil Positif kala Hadapi Persib
Bola Indonesia 14 Februari 2019, 01:48
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR