Hasil BRI Super League Persija vs Malut United: Diwarnai Kartu Merah, Duel Panas di JIS Tanpa Pemenang

Bola.net - Persija Jakarta menjamu Malut United pada laga pekan ke-3 BRI Super League, Sabtu 23 Agustus 2025. Laga yang digelar di Jakarta International Stadium tersebut, berakhir dengan skor imbang 1-1.
Persija tampil menekan sejak menit awal walau tidak diperkuat Allano Lima karena kartu merah. Bahkan, pada menit-menit awal, Persija punya peluang dari Rayhan Hannan yang hanya mengenai tiang gawang.
Tak lama berselang, Persija kembali punya peluang dari Gustavo Franca. Namun, tiang gawang kembali membuat Persija gagal bikin gol. Sementara itu, Malut United hanya mengandalkan serangan balik lewat Ciro Alves dan Yakob Sayuri.
Momen penting jadi pada menit ke-60, saat Rio Fahmi menerima kartu kuning kedua usai melanggar Yance Sayuri. Persija bermain dengan 10 orang dan situasi di lapangan pun berubah. Malut United mulai bermain menekan.
Pada menit ke-72, Yance Sayuri melepaslkan tendangan roket untuk membobol gawang Carlos Eduardo. Namun, keunggulan Malut United hanya bertahan selama 10 menit. Maxwell membobol gawang Angga Saputro untuk membuat skor menjadi 1-1.
Skor 1-1 bertahan hingga laga usai. Hasil ini membuat Persija naik ke puncak klasemen BRI Super League dengan tujuh poin. Sementara, Malut United berada di peringkat ke-5 dengan lima poin. Kedua tim sama-sama belum terkalahkan.
Daftar Susunan Pemain

Persija Jakarta (4-2-3-1) Carlos Eduardo; Alan Cardoso, Jordi Amat, Rizky Ridho, Rio Fahmi; Van Basty Sousa, Fabio da Silva; Rayhan Hannan, Gustavo Franca, Witan Sulaeman; Emaxwell Souza.
Pelatih: Mauricio Souza.
Malut United (4-3-3) Angga Saputro; Igor Oliveira, Gustavo Franca, Checu Meneses, Yance Sayuri; Wbeymar Angulo, Tri Setiawan, Tyronne del Pino; Yakob Sayuri, David da Silva, Ciro Alves.
Pelatih: Hendri Susilo.
Klasemen BRI Super League 2025/2026
Baca Ini Juga:
- BRI Super League: Persebaya vs Bali United, Mampukah Bajul Ijo Patahkan Kutukan?
- Bedah Kekuatan Persebaya vs Bali United di BRI Super League Pekan 3: Adu Tajam di Depan, Adu Kuat di Belakang!
- BRI Super League, Persija Jakarta vs Malut United: Panggung Duel Sengit Jugador Asal Brasil
- Jelang Persija Vs Malut United: Saling Sesumbar, Siapa yang Akan Kalah Pertama Kali di BRI Super League?
- Pelatih Persija Analisis Fenomena Invasi Pemain Brasil di BRI Super League: Dari 168 Legiun Impor, 64 dari Negeri Samba
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Persija vs Malut United Sore Ini di BRI Super League Pekan 3
Bola Indonesia 23 Agustus 2025, 12:22
LATEST UPDATE
-
Gacor di Timnas Inggris, Harry Kane Lampaui Rekor Gol Pele
Piala Dunia 17 November 2025, 12:26
-
Apakah Portugal Lebih Baik Tanpa Cristiano Ronaldo? Ini Jawaban Roberto Martinez
Piala Dunia 17 November 2025, 12:12
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Las Vegas 2025 di Vidio, 21-23 November 2025
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 17 November 2025, 11:47
-
Otomotif 17 November 2025, 11:47

-
Akhirnya! Lisandro Martinez Bakal Comeback di MU Pekan Ini?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:44
-
Reaksi Penuh Gairah Cristiano Ronaldo Usai Portugal Resmi Lolos ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 11:36
-
Spill Fabrizio Romano Spill Gelandang Incaran Utama Manchester United, Siapa?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:30
-
Setelah Alejandro Garnacho, Chelsea Mau Bajak Marcus Rashford dari MU?
Liga Inggris 17 November 2025, 11:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR