Bola.net - - Indra Sjafri angkat bicara soal rencana pencoretan sejumlah pemain dari skuat Timnas U-22 sebelum berangkat ke ajang Piala AFF U-22 pekan depan. Indra menyebut akan mencoret lima pemainnya dalam dua tahap.
Pencoretan tak lepas dari keputusan tim pelatih bahwa dalam ajang Piala AFF U-22, tim akan diperkuat 23 pemain. Sementara, saat ini jumlah pemain yang ada di Timnas U-22 masih 28 orang.
Sebelum melakukan pencoretan, Indra akan memberi kesempatan seluruh pemain untuk menunjukkan kemampuan dalam laga uji coba. Garuda Muda masih menyisakan dua kali lagi laga uji coba.
Terdekat, Timnas U-22 akan menjalani uji coba kontra Arema FC. Pertandingan akan dihelat di Stadion Kanjuruhan, Minggu (10/02). Terakhir, giliran Madura United yang akan menjadi sparring partner bagi Bagas Adi Nugroho dan kawan-kawan pada laga di Stadion Gelora Bangkalan, Selasa (12/02).
Menurut Indra, dua tahap pencoretan, masing-masing akan dilakukan usai dua pertandingan tersebut. Pelatih berusia 56 tahun ini menegaskan akan mencoret empat pemain usai pertandingan lawan Arema.
"Kemudian setelah pertandingan lawan Madura United, kami akan mencoret seorang lagi," tutur Indra.
Bagaimana teknis pencoretan pemain Timnas U-22 ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Bakal Dilakukan di Jakarta
Sementara itu, kendati akan mengerucutkan jumlah pemainnya usai dua pertandingan uji coba mereka, Indra menyebut tak serta-merta para pemain ini harus berpisah dari rombongan. Pelatih asal Sumatra Barat ini menegaskan bahwa mereka baru akan meninggalkan tim di Jakarta.
"Tetap nanti pencoretan secara resmi dilakukan di Jakarta. Pasalnya, barang-barang mereka masih berada di Jakarta," ucap Indra.
Osvaldo Haay Bakal Bergabung
Selain mencoret sejumlah pemain, Timnas U-22 akan mendapat tambahan satu pemain lagi. Ia adalah Osvaldo Haay, yang sebelumnya sempat absen karena melakoni trial di Spanyol.
"Alhamdulllah, federasi sudah memulangkan kembali Osvaldo Haay. Kalau tidak salah, pada 12 Februari ia akan berangkat dari sana," kata Indra.
Selain Haay, Timnas U-22 kemungkinan juga mendapat amunisi tambahan jika Saddil Ramdani bisa bergabung. Menurut Indra, masih ada kemungkinan Saddil dilepas klubnya, Pahang FA, untuk memperkuat Timnas U-22 di ajang Piala AFF U-22.
"Kalau Pahang mengizinkan tiga pemain nasional mereka untuk memperkuat Timnas Malaysia, kami juga menuntut keadilan, jangan ada diskriminasi. Saddil kalau bisa juga diizinkan pulang membela Timnas U-22," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Siap Penuhi Permintaan Timnas U-22
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 21:58
-
Arema FC Nilai Uji Coba Kontra Timnas U-22 Sangat Berfaedah
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 20:52
-
Indra Sjafri Bakal Coret Lima Pemain dari Timnas U-22
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 19:04
-
Perubahan Jadwal Uji Coba Timnas U-22 Tak Berdampak pada Laga Kontra Arema
Bola Indonesia 9 Februari 2019, 18:17
-
Pulih, Dua Penggawa Timnas U-22 Siap Diturunkan Lawan Arema FC
Tim Nasional 9 Februari 2019, 10:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR