
Bola.net - - Kabar soal kepergian pemain Persija Jakarta terus bermunculan. Kali ini, Gede Widiade selaku direktur utama klub mengkonfirmasi bahwa salah satu legiun asingnya, Jameirson da Silva Xavier, tak akan bersama tim Macan Kemayoran pada musim 2019 nanti.
Jaimerson memang hanya terikat kontrak selama satu tahun bersama Persija. Namun, Gede Widiade menegaskan pihaknya telah berusaha mempertahankan bek dengan produktivitas gol baik itu dalam negosiasi yang berjalan alot.
"Jaimerson pemain yang sangat baik. Ketika bernegosiasi, gaji sudah saya naikkan, yang saya tawarkan masuk range yang dia inginkan," ujar Gede Widiade saat ditemui di kediamannya pada Jumat malam (4/1/2019).
"Semua sudah oke, tapi entah mengapa akhirnya dia mau keluar, mungkin sudah mendapatkan tawaran lain yang lebih tinggi," lanjutnya.
Namun, Gede Widiade tak ingin ambil pusing dengan kondisi tersebut. Pengalaman perginya Willian Pacheco meninggalkan Persija ke Selangor FA, yang kemudian digantikan Jaimerson, membuat Gede itu tak merasa ada masalah.
"Seperti ketika Pacheco mundur, saya memilih tidak menahannya. Saya hanya berharap semoga besok penggantinya yang datang, lebih baik lagi," ujarnya.
Sebagai pengganti Jaimerson, Persija sudah mulai membidik pemain asal Brasil lainnya. Tren menggunakan bek tengah asal Brasil akan tetap dilakukan Persija pada musim depan. Anderson Salles kemungkinan besar akan datang dalam beberapa hari ke depan.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Kontrak Bruno Matos Semusim
Bola Indonesia 5 Januari 2019, 23:10
-
Persija Jakarta Resmi Rekrut Eks Pemain Red Star Belgrade
Bola Indonesia 5 Januari 2019, 22:00
-
Kekurangan Teco, Gede Sebut Jarang Mainkan Bepe dan Ismed
Bola Indonesia 5 Januari 2019, 17:37
-
Madura United Tidak Sanggah Jaimerson Xavier akan Merapat
Bola Indonesia 5 Januari 2019, 15:17
-
Bola Indonesia 5 Januari 2019, 15:13

LATEST UPDATE
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
-
RKUHAP Disahkan: Ini Aturan Baru Pemblokiran Rekening dan Izin Penyadapan
News 18 November 2025, 14:02
-
Melihat Kiprah Cristiano Ronaldo di Piala Dunia: Perjalanan Panjang dari 2006 hingga 2022
Piala Dunia 18 November 2025, 13:24
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR