
Bola.net - Kemenangan Bhayangkara FC atas Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (30/6/2019) ditentukan oleh Herman Dzumafo. Sang pencetak gol mengaku sangat senang bisa menjebol gawang Persib.
Dzumafo menggetarkan gawang I Made Wirawan pada menit ke-89 setelah menerima umpan crosing Adam Alis. Gol itu sekaligus menjadi gol perdana bagi Dzumafo di Liga 1 2019.
"Saya senang bisa cetak gol kembali karena beberapa pertandingan saya belum cetak gol di musim ini. Dan puji Tuhan kami dapat tiga poin," kata Dzumafo.
Mantan pemain Persib ini berharap dalam setiap pertandingan, Bhayangkara FC selalu mendapat tiga poin agar tetap berada di papan atas klasemen Liga 1 2019.
"Saya punya motivasi untuk cetak gol, bukan melawan Persib saja. Sejak saya punya kesempatan bermain saya ingin cetak gol dengan tim manapun," ujarnya.
Disinggung menjebol gawang Persib, Dzumafo mengaku biasa-biasa saja, meski ia pernah menjadi bagian dari tim berjulukan Maung Bandung tersebut.
"Walaupun pernah main di Persib ya biasa saja seperti tim lainnya. Saya tahu Persib Bandung tim yang kuat dengan pemain yang bagus tapi kami datang dengan semangat tinggi untuk dapat tiga poin. Semoga ke depannya bisa begitu juga," harap Dzumafo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Damian Lizio, Persebaya Tak Khawatir Hadapi Persib
Bola Indonesia 2 Juli 2019, 23:33
-
Jebol Gawang Persib, Ini Perasaan Herman Dzumafo
Bola Indonesia 2 Juli 2019, 09:09
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR