
Bola.net - PSS Sleman meraih kemenangan ketika melawat ke markas Persebaya Surabaya pada pekan ke-25 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Selasa (29/10/2019). Super Elja menang dengan skor tipis 2-3 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Tiga gol kemenangan PSS Sleman dicetak Jepri Kurniawan, Haris Tuharea dan Yevhen Bokhashvili masing-masing pada menit 16', 41', dan 43'. Sementara gol balasan Persebaya dicetak David da Silva dan Diogo Campos melalui titik putih.
Menurut pelatih PSS Sleman, Seto Nurdiyantoro, kemenangan tersebut berhasil diraih karena anak asuhnya mampu menjalankan instruksinya dengan baik. Sehingga Persebaya tidak bisa mengembangkan permainan.
"Hasil ini karena kerja keras pemain karena pemain melakukan instruksi yang saya inginkan terutama di babak pertama," kata Seto Nurdiyantoro usai pertandingan.
"Bagaimana mengantisiapsi permainan Persebaya di babak petama, kita cukup membuat susah Persebaya berkembang," sambung Seto.
Tetapi, Seto mengatakan bahwa timnya masih banyak kekurangan. Karena pada laga melawan Persebaya, gawang PSS Sleman kebobolan dua gol.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tensi Tinggi
Lebih lanjut, Seto tak menampik bahwa pertandingan melawan Persebaya berlangsung dengan tensi tinggi. Karena kedua tim menargetkan kemenangan pada laga tersebut.
"Di babak pertama sangat seru dan kebetulan kami juga cukup efektif dalam menyerang dan bertahan," Seto menambahkan.
"Saya pikir Persebaya cukup bagus dan punya prospek ke depannya. Harapan saya mudah-mudahan sukses terus untuk Persebaya," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek PSS Sleman Menangis Usai Kalahkan Persebaya
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 23:16
-
Kalahkan Persebaya, Seto: Pemain Jalankan Instruksi Saya
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 21:06
-
Suporter Invasi Lapangan, Persebaya Terancam Sanksi Berat
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 21:02
-
Highlights Shopee Liga 1 2019: Persebaya Surabaya 2-3 PSS Sleman
Open Play 29 Oktober 2019, 20:09
-
Dievakusi Polisi, Pelatih Persebaya Tak Hadiri Jumpa Pers
Bola Indonesia 29 Oktober 2019, 19:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR