
Bola.net - Kembali tertundanya jadwal kompetisi Shopee Liga 1 musim 2020 membuat Arema FC harus mengubah jadwal mereka. Klub berlogo singa mengepal tersebut memilih untuk meliburkan timnya sampai 5 Mei mendatang.
"Setelah ada keputusan dari PSSI kemarin, kami membebaskan para pemain," kata Asisten Pelatih Arema FC, Charis Yulianto.
"Kami sudah berkoordinasi dengan manajemen. Libur ini sampai 5 Mei," sambungnya.
Menurut Charis, tim pelatih memiliki alasan khusus di balik penentuan 5 Mei sebagai hari terakhir libur. Ia menyebut, tim juga harus menyiapkan diri untuk mengantisipasi jika kompetisi dilanjutkan pada awal Juli mendatang.
"Jadi, kami simpulkan sebelum Lebaran sudah bisa kembali berlatih. Namun, semua tetap tergantung situasi," tutur Charis.
"Semoga kondisi wabah ini lekas bisa ditangani," imbuhnya.
Sebelumnya, PSSI memastikan bahwa Bulan Maret, April, Mei, dan Juni merupakan status keadaan tertentu darurat bencana. Hal ini tak lepas dari merebaknya persebaran Virus Corona di Indonesia.
Dengan status ini, PSSI mengizinkan perubahan kontrak pemain, pelatih, dan ofisial tim peserta kompetisi. Gaji komponen tim ini maksimal 25 persen dari yang tercantum di kontrak.
Selain itu, dalam keputusan tersebut, PSSI juga menunda jadwal lanjutan kompetisi sampai 29 Mei 2020. Jika status darurat bencana tidak diperpanjang pemerintah, kompetisi akan dihelat mulai 1 Juli 2020.
Namun, jika pemerintah memperpanjang status darurat bencana, atau PSSI menganggap kondisi belum ideal, maka musim kompetisi ini akan dihentikan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tetap Jaga Kondisi
Lebih lanjut, kendati libur, Charis berharap anak asuhnya bisa tetap menjaga kondisi mereka. Salah satu caranya, kendati tak seintens sebelumnya, ia berharap Hendro Siswanto dan kawan-kawan tetap berlatih menjaga kondisi mereka.
"Kami harap semua pemain tetap aktif, jangan sampai libur total," kata Charis.
"Paling tidak, dalam sepekan, mereka tiga sampai empat kali berlatih. Tentunya juga dengan tetap memperhatikan kondisi wabah saat ini," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Asisten Pelatih Arema FC Puji Kedisiplinan Anak Asuhnya
- Liga Terhenti, Pemasukan Arema FC Juga Terhenti
- Gelandang Arema FC Harap Publik Bisa Patuhi Aturan Physical Distancing
- Gaji Dipangkas Akibat Corona, Asisten Pelatih Arema FC Legawa
- Jadwal Latihan Terbaru Arema FC, Bisa Mulai Awal Mei
- Penggawa Arema FC Ikut Kampanye Physical Distancing
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kelanjutan Kompetisi Belum Jelas, Arema FC Libur Sampai 5 Mei
Bola Indonesia 31 Maret 2020, 23:26
-
Asisten Pelatih Arema FC Puji Kedisiplinan Anak Asuhnya
Bola Indonesia 31 Maret 2020, 21:49
-
Liga Terhenti, Pemasukan Arema FC Juga Terhenti
Bola Indonesia 31 Maret 2020, 13:53
-
Gelandang Arema FC Harap Publik Bisa Patuhi Aturan Physical Distancing
Bola Indonesia 30 Maret 2020, 23:44
-
Gaji Dipangkas Akibat Corona, Asisten Pelatih Arema FC Legawa
Bola Indonesia 30 Maret 2020, 21:32
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 06:16
-
Rapor Pemain Juventus Saat Gilas Sassuolo: Penebusan Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:37
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR