Bola.net - - Klub raksasa di Prancis, Paris Saint Germain bekerja sama dengan produsen ban ternama PT Multistrada Arah Sarana Tbk meluncurkan akademi mereka di Indonesia, tepatnya di Kota Gianyar, Bali. Akademi ini sendiri akan dijalankan oleh klub lokal, Bali United.
Usai konferensi pers yang diadakan di Balai Budaya Gianyar, acara dilanjutkan dengan latihan di Stadion I Wayan Dipta Gianyar dan diikuti oleh sekitar 50 anak. Terlihat binar dan antusiasme anak-anak sejak melakoni latihan perdana bersama akademi PSG.
"Sepakbola kini menjadi semakin populer di Bali dan di seluruh negeri. Multistrada melalui merek Achilles dan Corsa ingin memiliki peran penting dalam perkembangan olahraga ini. Kami senang berbagi manfaat dari kerja sama kami dengan Paris Saint-Germain untuk anak Indonesia dan tentunya Bali United," ujar Presiden Direktur Multistrada, Pieter Tanuri.
"Saya yakin bahwa kami akan memenuhi impian banyak anak muda dan menginspirasi mereka lewat kesempatan emas ini. Kami telah mempersiapkan wadah terbaik untuk mereka mempelajari sepakbola," tambahnya.
Sementara itu, Director of Paris Saint-Germain's Youth Development Academy, Jean Francois Pien menilai kerjasama ini merupakan suatu kehormatan besar untuk pihaknya. Klub berjuluk Les Parisiens sendiri bukanlah klub pertama yang mendirikan akademi di Indonesia, sebelumnya ada Real Madrid, Liverpool, serta Arsenal.
"Ini adalah kehormatan besar untuk Parisian Youth Development Academy bersama dengan Multistrada dan Bali United untuk berkontribusi pada perkembangan sepakbola di Indonesia," ucap Jean Francois Pien.
"Pengetahuan kami tentang sepakbola baik dari tingkat amatir hingga elit, telah diakui di seluruh dunia. Kami sangat senang untuk berbagi pengetahuan kami dengan teman-teman di Indonesia," sambungnya.
Sebagai catatan, akademi PSG di Indonesia baru akan dibuka awal tahun depan. Tidak hanya soal sepakbola, akademi ini juga akan mengajarkan nilai-nilai klub terhadap para pemain muda Indonesia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Raksasa Eropa PSG Akan Dirikan Akademi di Bali
Bola Indonesia 4 Desember 2016, 22:54
-
Lucas Moura Ikut Terpukul Atas Tragedi Yang Menimpa Chapecoense
Liga Eropa Lain 1 Desember 2016, 23:40
-
Demi Chapecoense, Cavani Tak Keberatan Dikartu Kuning Wasit
Liga Eropa Lain 1 Desember 2016, 20:47
-
Selebrasi demi Chapecoense, Cavani Dikartu Kuning Wasit
Open Play 1 Desember 2016, 20:18
-
PSG Ingin Boyong Martial dari MU
Liga Inggris 1 Desember 2016, 07:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR