Bola.net - - Pemain Barito Putera akan segera menikmati liburan jelang hari raya Idul Fitri 2018. Jacksen F Tiago menitipkan pesan pada pemainnya untuk sejenak melupakan sepakbola dan memanfaatkan liburan tersebut bersama keluarga.
Barito Putera meraih kemenangan meyakinkan atas Sriwijaya FC dalam pertandingan terakhir Liga 1 2018 sebelum jeda Hari Raya Idul Fitri 2018. Kemenangan itu sempat membuat Laskar Antasari naik ke puncak klasemen sebelum digeser PSM Makassar, yang meraih kemenangan atas Persebaya Surabaya satu hari kemudian.
Berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1 2018 jelang Idul Fitri 2018 membuat Barito Putera menjadi satu tim yang patut diwaspadai di Liga 1 2018. Namun, Jacksen Tiago melepaskan pemainnya berlibur tanpa memberikan beban larangan atau instruksi khusus.
"Kami tidak memberikan instruksi atau larangan apa pun. Pesan kami hanya satu, yaitu menikmati liburan bersama keluarga sepuasnya. Lupakan sepak bola untuk sejenak dan lepaskan semua tekanan yang kami berikan kepada mereka selama kompetisi berjalan," ujar Jacksen.
Jadwal Liburan

Pemain Barito Putera saat ini masih berlatih hingga Senin (11/6/2018). Memulai libur Idul Fitri pada Selasa (12/6/2018), pemain akan kembali berkumpul pada 20 Juni 2018.
Pada pertandingan selanjutnya, Barito Putera akan menghadapi Mitra Kukar. Laga tandang tersebut akan berlangsung pada 6 Juli 2018.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liburan Lebaran, Pesan Pelatih Barito pada Pemain: Lupakan Sepakbola!
Bola Indonesia 11 Juni 2018, 12:43
-
Cerita Kebangkitan Persela di Ruang Ganti
Bola Indonesia 8 Juni 2018, 01:14
-
Klasemen Liga 1: Persela Lamongan Peringkat ke-2
Bola Indonesia 7 Juni 2018, 23:24
-
Dua Gol Saddil Warnai Kemenangan Persela Atas Mitra Kukar
Bola Indonesia 7 Juni 2018, 22:36
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40


















KOMENTAR