Sejak menit awal babak pertama, pemain Persijap berupaya mengambil inisiatif menyerang hingga memasuki jantung pertahanan lawan, namun belum membuahkan hasil.
Pada menit ke-7, tim tamu justru mampu menggetarkan gawang Persijap yang dijaga kiper Danang Wihatmoko. Sayang tendangan Edward Wilson Yunior memanfaatkan kemelut di depan gawang masih membentur mistar gawang.
Serangan yang dibangun tim berjuluk Laskar Kalinyamat akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-19 lewat tendangan bebas Evaldo Silva De Assis. Bola hasil tendangannya mengarah tepat ke sudut kiri gawang tak mampu diantisipasi kiper Semen Padang Jandia Eka Putra.
Selang empat menit kemudian, tim asuhan pelatih Nil Maizar berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui tendangan datar Edward Wilson Junior. Gol balasan yang dicetak tim yang berjuluk Kabau Sirah pada menit ke-24 itu memanfaatkan umpan matang Saktiawan Sinaga di area luar kotak penalti tim tuan rumah. Arah bola mendatar tepat ke sudut kiri gawang tak mampu dihalau kiper Persijap Danang Wihatmoko.
Pada pertandingan babak pertama itu, kedua tim menampilkan permainan cepat dan saling melancarkan serangan ke daerah pertahanan lawan melalui sektor sayap kanan dan kiri, serta tengah. Kedua tim juga sama-sama memiliki sejumlah peluang untuk mencetak gol.
Masuknya Gendut Doni pada menit ke-26 untuk menggantikan Mahendra semakin menambah daya gedor tim asuhan Suimin Diharja.
Tendangan salto Gendut Doni pada menit ke-32 menyambut umpan Nurul Huda dari sisi kiri pertahanan lawan, gagal menjebol gawang lawan karena masih melambung tipis di atas mistar gawang. Hingga babak pertama usai, kedudukan tetap sama, 1-1.
Memasuki babak kedua, tim tamu kembali memiliki peluang menambah koleksi gol melalui tendangan terukur Saktiawan Sinaga dari luar kotak penalti.
Beruntung kiper Persijap Danang Wihatmoko berhasil melakukan penyelamatan sehingga bola meluncur ke atas mistar gawang.
Penetrasi tim tuan rumah pada menit-menit akhir babak kedua, akhirnya membuahkan hasil setelah wasit berasal dari Sidoarjo Setiyono menunjuk titik putih akibat hands ball pemain lawan Dedi Hartono di area kotak penalti.
Evaldo Silva De Assis yang dipercaya menjadi algojo tendangan penalti pada menit ke-89, gagal menyelesaikan tugasnya, setelah kiper Jandia Eka berhasil menggagalkan peluang emas tersebut. Hingga peluit panjang tanda babak kedua usai, kedudukan kedua kesebelasan tetap sama 1-1.
Pada pertandingan itu, wasit mengeluarkan lima kartu kuning, dua untuk pemain Persijap dan tiga Semen Padang. (bola/fjr)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Real Sociedad vs Barcelona 19 Januari 2026
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Lecce 19 Januari 2026
Liga Italia 18 Januari 2026, 02:45
-
Hasil Nottm Forest vs Arsenal: Tanpa Gol, tapi The Gunners Aman di Puncak
Liga Inggris 18 Januari 2026, 02:33
-
Man of the Match Udinese vs Inter: Lautaro Martinez
Liga Italia 18 Januari 2026, 01:42
-
Man of the Match Real Madrid vs Levante: Kylian Mbappe
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 01:21
-
Keras! Antonio Conte Sindir Ruben Amorim Arogan?
Liga Italia 18 Januari 2026, 00:57
-
Cemooh Bernabeu: Vinicius dan Bellingham Jadi Sasaran Amarah Fans Real Madrid
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 00:54
-
Man of the Match Liverpool vs Burnley: Florian Wirtz
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:47
-
Hasil Chelsea vs Brentford: The Blues Menang Lewat Gol Joao Pedro dan Cole Palmer
Liga Inggris 18 Januari 2026, 00:06
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 18 Januari 2026
Voli 18 Januari 2026, 00:01
-
Prediksi Torino vs Roma 19 Januari 2026
Liga Italia 18 Januari 2026, 00:00
-
Derby Manchester Old Trafford: 5 Pelajaran di Balik Hasil Duel Man Utd vs Man City
Liga Inggris 17 Januari 2026, 23:18
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45




















KOMENTAR