
Bola.net - Keputusan PSSI menunda lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 mendapat respon dari manajer Borneo FC, Dandri Dauri. Menurut Dandri Dauri, keputusan seperti ini tidak boleh jadi kebiasaan.
Seperti biasa, PSSI baru saja meminta PT LIB untuk menunda sementara lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 yang masuk pekan ke-31. Penundaan ini terkait partisipasi Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
"Jadi begini ini jangan menjadi tren di PSSI kalau dikit-dikit ditunda. Yang perlu dipikirkan itu bagaimana komunikasi terbangun dengan klub," ucap Dandri Dauri.
Borneo FC kini berada di puncak klasemen BRI Liga 1 dan sudah pasti lolos ke babak Championship Series. Harusnya, pada Kamis (4/4/2024), Pesut Etam akan menjamu Madura United pada laga pekan ke-31.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Borneo FC Minta Ketua PSSI Jangan Baperan

Dandri Dauri melihat jadwal pertandingan selalu jadi permasalahan sejak awal musim. Menurutnya, PSSI harusnya punya gambaran sejak lama agenda apa saja yang mungkin berdampak pada jadwal BRI Liga 1.
Dandri Dauri juga ingin ada komunikasi yang lebih intens antara Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia dengan pihak klub.
"Kami berharap juga Shin Tae-yong jangan berlindung di ketua umum (PSSI, Erick Thohit). Begitu juga ketua umum jangan juga baperan," ucap Dandri Dauri.
"Seharusnya kan kompetisi tetap berjalan. Kasihan juga klub-klub lain yang sudah memesan akomodasi untuk menjalani pekan ke-31. Seharusnya itu dipikirkan," tegas Dandri Dauri.
Komitmen Borneo FC Dukung Timnas Indonesia

Dandri Dauri juga membantah tudingan bahwa Borneo FC keberatan melepas pemain ke Timnas Indonesia U-23. Menurut Dandri Dauri, hal tersebut tidak terbukti karena mereka telah melepas pemainnya ke Garuda Muda.
"Kalau dikatakan Kita tidak melepas pemain, kita sudah melepas pemain kan. Sudah tidak usah di bahas lagi karena sudah berangkat, empat pemain yang dilepas," tegas Dandri Dauri.
Borneo FC menyumbang empat pemain ke Timnas Indonesia U-23. Keempat pemain itu adalah Daffa Fasya (kiper), Komang Teguh (bek tengah), Ikhsan Nur Zikrak (gelandang), dan Fajar Fathurahman (winger).
Jadwal Grup A Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
Senin, 15 April 2024
- 20.00 WIB: Australia vs Yordania
- 22.30 WIB: Qatar vs Indonesia
Kamis, 18 April 2024
- 20.00 WIB: Indonesia vs Australia
- 22.30 WIB: Yordania vs Qatar
Minggu, 21 April 2024
- 20.00 WIB: Qatar vs Australia
- 20.00 WIB: Yordania vs Indonesia
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Menengok TC Timnas Indonesia U-23 di Dubai Jelang Bertempur di Piala Asia U-23 2024
- Beredar Kabar BRI Liga 1 Kembali Dimulai 15 April 2024 padahal Piala Asia U-23 Belum Selesai, Ferry Paulus: Tidak ah, dari Mana Itu?
- Media Vietnam Komentari Penundaan BRI Liga 1 Demi Timnas Indonesia U-23: Di Sini Juga Begitu Kok!
- Mimpi Timnas Indonesia U-23 Terbang Tinggi di Piala Asia U-23 2024
- Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On Belum Gabung Latihan Timnas Indonesia U-23
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR