Bola.net - - Kepribadian dan kebijakan Roberto Carlos Mario Gomez dianggap sama seperti mantan pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl. Hal ini diungkapkan oleh kapten Persib Bandung, Ahmad Jufrianto.
Maro Gomez akan menangani klub asal Bandung tersebut mulai tahun ini. Sebelumnya, pelatih asal Argentina tersebut melatih klub asal Malaysia, Johor Darul Takzim. Ia sukses memberikan dua gelar liga dan satu juara Piala AFC untuk mantan klubnya tersebut.
Penggawa Maung Bandung sudah menjalani latihan pertama pada tengah pekan lalu. Melihat cara melatih pelatih 60 tahun tersebut, kapten Persib yang akrab disapa dengan Jupe teringat pada Riedl yang pernah membawa Indonesia lolos ke final Piala AFF 2016.
"Apabila dilihat secara sekilas, dia punya kepribadian yang baik dan ia juga merupakan pelatih yang bagus," ucap Jupe seperti dikutip laman resmi klub.
"Karakter seperti ini mengingatkan saya dengan Alfred Riedl. Mario Gomez merupakan pelatih yang bijak," sambungnya.
Musim lalu, Persib Bandung hanya mampu finis di peringkat 13. Kedatangan Mario Gomez ini tentu saja diharapkan akan mampu mengangkat performa Persib di musim yang akan datang.
Jupe mengaku ada sesuatu yang berbeda selama latihan di bawah asuhan Mario Gomez. Namun ia mengaku belum terlalu kenal dengan pelatih barunya tersebut.
"Suasana latihan Persib masih terasa baru," ucapnya.
"Saya belum banyak berbicara dengan Mario Gomez karena saya belum tahu beliau seperti apa."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bek Naturalisasi Ini Diklaim Sepakat Gabung Persib
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 19:32
-
Mario Gomez Disebut Sama seperti Alfred Riedl
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 15:35
-
Warganet Minta Essien Ajak David Luiz Gabung Persib Bandung
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 15:18
-
Inikah Tanda-tanda Hansamu Yama Akan Gabung Persib?
Bola Indonesia 18 Desember 2017, 11:34
-
Ngeri! Pemain Persib Hampir Tertimpa Benda Ini saat Gempa di Jawa Barat
Bolatainment 17 Desember 2017, 00:30
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR