Bola.net - Tak ada yang menyangkal Persib Bandung merupakan salah satu klub terbesar Indonesia. Deretan prestasi dan sejarah diguratkan klub berjuluk Maung Bandung ini dalam kancah sepak bola Indonesia.
Salah satu prestasi yang ditorehkan Maung Bandung adalah menjadi kampiun pada gelaran perdana Liga Indonesia. 30 Juli ini, 25 tahun silam, mereka meraih gelar juara kompetisi unifikasi Galatama dan Perserikatan.
Gelar juara ini sejatinya bukanlah kali pertama bagi Persib Bandung. Sejatinya, mereka sudah beberapa kali mengecap gelar juara kompetisi Perserikatan.
Piala Liga Indonesia yang diraih pada musim 1994-1995 ini pun bukan terakhir yang diraih Persib Bandung. Ketika kompetisi bersalin nama menjadi Indonesia Super League (ISL), Persib Bandung pun sukses meraih gelar juara pada musim 2014.
Namun, bagaimanapun gelar juara pertama Liga Indonesia tersebut merupakan tonggak sejarah bagi Persib dalam kancah sepak bola Indonesia. Pasalnya, ini merupakan musim pertama dua kompetisi sepak bola Indonesia, Galatama dan Perserikatan, digabungkan.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Menangi Final Ideal
Pada perebutan gelar juara Liga Indonesia 94-95, Persib Bandung menghadapi Petrokimia Putra Gresik pada partai puncak. Pertandingan ini kerap disebut sebagai final ideal. Pasalnya, laga mempertemukan Persib, yang merupakan tim Perserikatan, dan Petrokimia, yang berstatus tim Galatama.
Laga ini dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (30/07) malam. Dalam laga tersebut, kedua tim menurunkan formasi terbaik mereka.
Petrokimia menurunkan tim dengan kombinasi antara pemain lokal dan asing. Sementara, Persib Bandung menurunkan skuad full lokal.
Kebo Giras, julukan Petro, sempat mencetak gol pada menit 30, melalui bintang mereka, Jacksen Tiago. Namun, tanpa alasan jelas, wasit Zulkifli Chaniago menganulir pemain asal Brasil tersebut.
Kejadian ini meningkatkan tensi permainan. Kedua tim kian gencar berbalas serangan.
Menit 76, Persib akhirnya mencetak gol kemenangan mereka. Gol semata wayang ini dicetak penyerang mereka, Sutiono Lamso, usai menerima umpan Yusuf Bachtiar.
Skuad Full Lokal Persib Bandung
Dalam pertandingan tersebut, Persib Bandung menurunkan skuad full lokal. Mulai dari sektor penjaga gawang sampai penyerang diisi pemain-pemain lokal.
Di sektor kiper, mereka memainkan Anwar Sanusi, Sementara sebagai benteng pertahanan di depan gawang, Persib memainkan trio Mulyana, Robby Darwis, dan Yadi Mulyadi. Sementara, di sektor sayap ada Dede Iskandar, dan Nandang Kurnaedi.
Di barisan gelandang, berdiri Yudi Guntara, Asep Kustiana, dan Yusuf Bachtiar. Sementara, di lini depan, Persib mengandalkan duet Sutiono Lamso dan Kekey Zakaria.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Latihan Persib Masih Gelap, Menunggu Keputusan PSSI
Bola Indonesia 30 Juli 2020, 20:34
-
Mengenang Langkah Persib Bandung Juarai Musim Perdana Liga Indonesia
Bola Indonesia 30 Juli 2020, 17:52
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR