Bola.net - - Persebaya Surabaya harus kehilangan salah satu gelandang andalannya, Muhammad Hidayat saat menghadapi PSPS Riau. Pasalnya mantan pemain Pusamania Borneo FC U-21 tersebut mendapat hukuman akumulasi kartu kuning.
Kehilangan pemain yang sering menjadi duet Misbakus Solikin di lini tengah tentu berpengaruh terhadap kekuatan Persebaya. Namun tim pelatih Bajul Ijo terus memutar otak untuk mencari pemain yang bisa menggantikan perannya.
"Hidayat tidak bisa main, harus ganti. Kita masih coba tapi belum pasti siapa yang main, masih dipikir," ungkap Alfredo kepada Bola.net.
Dikatakan juru taktik asal Argentina tersebut, dalam latihan terakhir pihaknya menyeleksi beberapa pemain untuk menggantikan peran Hidayat. Sebab ia akan memilih pemain yang paling tepat mengingat perannya cukup penting.
"Beberapa pemain tadi dicoba. Harus dipikir nanti, siapa yang lebih cocok. Kita tahu dari yang kita coba," tambahnya.
Selain Hidayat, Misbakus Solikin juga belum bisa membela Persebaya saat menghadapi klub Askar Bertuah. Mantan gelandang Persatu Tuban tersebut masih harus menjalani pemulihan cedera yang dialaminya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marwal Merasa Bersalah Atas Kekalahan PSPS
Bola Indonesia 18 November 2017, 22:10
-
Persebaya Akui Sempat Kesulitan Taklukkan PSPS
Bola Indonesia 18 November 2017, 20:42
-
Tundukkan PSPS Riau, Persebaya Melenggang ke Semifinal
Bola Indonesia 18 November 2017, 17:18
-
Demi ke Semifinal, Persebaya Wajib Menang
Bola Indonesia 18 November 2017, 04:49
-
Muhammad Hidayat Absen Lawan PSPS Riau
Bola Indonesia 18 November 2017, 02:43
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR