
Bola.net - Persela Lamongan akan main tandang melawan PSIS Semarang dalam lanjutan kompetisi Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Sabtu (06/7). Persela membawa skuat berisikan 18 pemain ke Magelang.
Rombongan Persela berangkat ke Magelang pada Kamis (04/7) pagi dari Stasiun Gubeng, Surabaya.
"Kami memilih naik kereta karena lokasinya dekat. Kami akan bawa 18 pemain seperti sebelumnya," kata caretaker Persela, Ragil Sudirman.
Dari 18 pemain itu, tiga di antaranya adalah pemain belakang. Yohanis Nabar dan Sugeng Efendi disiapkan menggantikan posisi Malik Risaldi. Mawouna Kodjo juga masuk dalam list pemain yang dibawa.
Selain ketiga pemain tersebut, ada pula 10 pemain inti yang diturunkan saat Persela melawan Persebaya pada 1 Juli 2019 di Surabaya. Sisanya adalah beberapa pemain cadangan lainnya yang beroperasi di beberapa sektor lain.
Persela akan didampingi trio pelatih Ragil Sudirman, Danur Dara, dan Erick Ibrahim. Ketiganya bakal bahu membahu di pinggir lapangan selama Persela belum memiliki pelatih kepala.
"Kami berusaha keras untuk meneruskan program pelatih sebelumnya. Soal kendala-kendala kecil di lapangan kami selesaikan dengan cara kami sendiri," imbuh Ragil.
Trio pelatih Persela Lamongan memang sudah terbiasa bekerja sendiri saat pelatih kepala sebelumnya, Aji Santoso, mengikuti kursus pelatih lisensi AFC Pro. Sebelum kedatangan Aji, Ragil dan Erick juga sudah pernah bekerja sendiri ketika beberapa kali Persela ditinggalkan pelatih kepala di musim 2017-2018.
Scroll terus ke bawah.
Posisi di Klasemen
Persela saat ini berada di dasar klasemen Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Persela baru meraih dua poin dari enam pertandingan (M0 S2 K4).
PSIS menempati tangga ke-7 dengan perolehan delapan poin dari enam laga (M2 S2 K2).
Terakhir, Persela menyerah 2-3 di kandang Persebaya Surabaya. Sementara itu, PSIS ditahan imbang tanpa gol oleh sang tamu Barito Putera.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi Tangani Persela, Nil Maizar: Ini Tantangan Menarik
Bola Indonesia 4 Juli 2019, 22:01 -
Sedihnya Alex Goncalves Persela Lamongan Kalah Lagi
Bola Indonesia 2 Juli 2019, 08:50
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22 -
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR