
Bola.net - - Penggawa Arema FC akan diangkut mengunakan kendaraan taktis (rantis) ketika menghadapi Persebaya pada leg pertama babak final Piala Presiden 2019 yang disiarkan Indosiar, Selasa (09/04).
Hal itu, merupakan bagian dari pola pengamanan yang akan dilakukan oleh pihak kepolisian, mengingat rivalitas antara kelompok suporter kedua kesebelasan. Bahkan, ada peningkatan jumlah personel yang akan dikerahkan.
Namun, naik rantis ke Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, yang merupakan venue pertandingan, tak membuat Arema FC risau. Mereka malah menyambut baik karena dianggap bisa meningkatkan motivasi pemain.
Apalagi, pengalaman naik rantis bukan hanya satu kali dialami oleh tim berjuluk Singa Mengepal tersebut. Sehingga mereka akan enjoy meskipun diangkut dengan Baracuda ke lapangan.
"Ini bukan yang pertama, kita pernah melakukannya ketika melawan Persib, ini biasa, jadi ini mungkin baik bagi kita karena akan meningkatkan motivasi pemain," ungkap Milo kepada awak media.
"Naik bus sudah biasa, bosan. Ketika naik kendaraan militer mungkin itu akan merasa lebih kuat," tegas mantan pelatih Persiba Balikpapan ini.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Sering Naik Rantis
Bukan hanya menurut pelatih, gelandang Arema, Hanif Sjahbandi juga tak mempersoalkan jika timnya harus naik kendaraan taktis. Ia juga sepakat jika kondisi itu justru bisa menambah motivasi pemain.
"Kita beberapa kali naik kendaraan seperti itu, melawan beberapa tim. Dan bukan hal yang aneh buat kita," Hanif menambahkan.
"Bisa dibilang sama seperti yang disampaikan coach, bisa menjadi tambahan motivasi bagi pemain sendiri," tegas pemain asal Bandung tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Highlights Leg 1 Final Piala Presiden 2019: Persebaya Surabaya 2-2 Arema FC
Open Play 9 April 2019, 21:54
-
Persebaya Ditahan Arema, Ini Dalih Djadjang Nurdjaman
Bola Indonesia 9 April 2019, 21:14
-
Tampil Buruk Lawan Arema, Miswar Saputra Terancam Kehilangan Posisi
Bola Indonesia 9 April 2019, 19:43
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR