
Bola.net - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, angkat bicara soal Arema FC. Gomes menegaskan bahwa Arema sama sekali bukan tim yang bisa dipandang enteng, kendati gagal meraih kemenangan pada tiga laga terakhir.
"Arema selalu tampil baik di kandang. Kami harus kerja keras untuk bisa meraih poin pada pertandingan lawan Arema," ucap Gomes.
Menurut Gomes, Kalteng Putra tak akan lengah sedikit pun pada laga kontra Arema. Pasalnya, Arema memiliki kemampuan untuk bisa membahayakan pertahanan timnya.
"Kami pun akan berjuang untuk bisa meraih poin pada pertandingan ini," tuturnya.
Kalteng Putra akan menghadapi Arema pada laga pekan ke-30 Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan. Kabupaten Malang, Minggu (01/12/2019) mendatang.
Saat ini, Kalteng Putra masih berada di zona degradasi. Laskar Isen Mulang meraih 29 angka dari 29 laga. Sementara, Arema berada di peringkat enam klasemen. Mereka mengoleksi 42 angka dari 29 laga.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Waspadai Seluruh Penggawa Arema
Gomes mengatakan Arema memiliki komposisi tim yang merata. Semua penggawa skuad berlogo singa mengepal tersebut, sambung pelatih asal Brasil, memiliki kekuatan di atas rata-rata.
"Semua pemain mereka sangat bagus dan berkualitas. Mereka pun diperkuat sosok Makan Konate yang sangat bagus. Kami pasti harus berjuang keras mati-matian untuk bisa meraih poin pada pertandingan ini," kata Gomes.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dibanjiri Kritik Hingga Petisi, Ini Kata Otavio Dutra
Bola Indonesia 30 November 2019, 21:46
-
Selain Marko Simic, Persija Pastikan Pertahankan Rohit Chand
Bola Indonesia 30 November 2019, 21:41
-
Persija Belum Tentukan Masa Depan Edson Tavares
Bola Indonesia 30 November 2019, 19:48
-
Pelatih Kalteng Putra Sebut Arema Tim Berbahaya
Bola Indonesia 30 November 2019, 18:44
-
Demi Lolos dari Jerat Degradasi, Kalteng Putra Siap Hadapi Arema FC
Bola Indonesia 30 November 2019, 16:41
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR