
Bola.net - Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, angkat bicara soal Arema FC. Gomes menegaskan bahwa Arema sama sekali bukan tim yang bisa dipandang enteng, kendati gagal meraih kemenangan pada tiga laga terakhir.
"Arema selalu tampil baik di kandang. Kami harus kerja keras untuk bisa meraih poin pada pertandingan lawan Arema," ucap Gomes.
Menurut Gomes, Kalteng Putra tak akan lengah sedikit pun pada laga kontra Arema. Pasalnya, Arema memiliki kemampuan untuk bisa membahayakan pertahanan timnya.
"Kami pun akan berjuang untuk bisa meraih poin pada pertandingan ini," tuturnya.
Kalteng Putra akan menghadapi Arema pada laga pekan ke-30 Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan. Kabupaten Malang, Minggu (01/12/2019) mendatang.
Saat ini, Kalteng Putra masih berada di zona degradasi. Laskar Isen Mulang meraih 29 angka dari 29 laga. Sementara, Arema berada di peringkat enam klasemen. Mereka mengoleksi 42 angka dari 29 laga.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Waspadai Seluruh Penggawa Arema
Gomes mengatakan Arema memiliki komposisi tim yang merata. Semua penggawa skuad berlogo singa mengepal tersebut, sambung pelatih asal Brasil, memiliki kekuatan di atas rata-rata.
"Semua pemain mereka sangat bagus dan berkualitas. Mereka pun diperkuat sosok Makan Konate yang sangat bagus. Kami pasti harus berjuang keras mati-matian untuk bisa meraih poin pada pertandingan ini," kata Gomes.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dibanjiri Kritik Hingga Petisi, Ini Kata Otavio Dutra
Bola Indonesia 30 November 2019, 21:46
-
Selain Marko Simic, Persija Pastikan Pertahankan Rohit Chand
Bola Indonesia 30 November 2019, 21:41
-
Persija Belum Tentukan Masa Depan Edson Tavares
Bola Indonesia 30 November 2019, 19:48
-
Pelatih Kalteng Putra Sebut Arema Tim Berbahaya
Bola Indonesia 30 November 2019, 18:44
-
Demi Lolos dari Jerat Degradasi, Kalteng Putra Siap Hadapi Arema FC
Bola Indonesia 30 November 2019, 16:41
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR