
Bola.net - - Tuntas melakoni laga pamungkas mereka sebelum menjalani libur Lebaran tak membuat para penggawa Semen Padang bersantai. Kabau Sirah langsung pulang ke Padang dan kembali menggelar sesi latihan.
Semen Padang sendiri telah melakoni laga pamungkas mereka sebelum libur Lebaran, kontra Madura United. Pertandingan ini telah dihelat di Stadion Gelora Bangkalan, Senin lalu dan Semen Padang kalah telak 6-0.
"Tim akan tetap berlatih sampai 19 Juni mendatang, sebelum libur Lebaran. Tim akan kembali ke Padang pada 27 Juni dan akan berlatih pada keesokan harinya," ujar Media Officer Semen Padang, Roni Valega.
Menurut Roni, kendati belum lagi mulai berlibur menu latihan pertama usai libur Lebaran sudah ditetapkan. Mereka bakal menjalani tes kondisi fisik pada sesi latihan perdana. "Latihan akan diawali dengan bleep test," tuturnya.
Usai libur Lebaran, Kabau Sirah bakal kembali mengarungi perjalanan mereka di Liga 1 dengan menjamu Persela Lamongan. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Senin (03/07) mendatang.
Roni menyebut bahwa para penggawa Semen Padang pun tak sepenuhnya bebas berlibur. Mereka tetap memiliki sejumlah pekerjaan rumah berupa menu latihan yang harus dijalani di kampung halaman masing-masing. "Ini agar kondisi mereka tetap terjaga jelang laga melawan Persela," tukas Roni. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pemain Semen Padang Belum Bisa Libur Lebaran
Bola Indonesia 13 Juni 2017, 20:05
-
Digelontor Madura United, Tamparan Keras Bagi Semen Padang
Bola Indonesia 13 Juni 2017, 16:27
-
Pesta Setengah Lusin Gol, Madura United ke Puncak Klasemen
Bola Indonesia 12 Juni 2017, 22:38
-
AQ Penasaran Adu Taktik Gomes Oliveira Versus Nilmaizar
Bola Indonesia 11 Juni 2017, 16:01
-
PSM Makassar Tersungkur di Stadion Haji Agus Salim
Bola Indonesia 8 Juni 2017, 23:19
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25




















KOMENTAR