Dalam surat undangan itu, Tim Transisi menyebut pertemuan yang akan yang akan dilakukan di Ruangan Theater Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, Jumat (11/3) akan membicarakan reformasi tata kelola sepakbola Indonesia.
Namun, klub-klub anggota PSSI itu mesti berpikir dua kali untuk memenuhi undangan tersebut. Selain karena saat ini PSSI berada di atas angin setelah penolakan Kasasi Menpora oleh Kemenpora, PSSI melalui direktur legalnya, Aristo Pangaribuan sudah menginformasikan adanya sanksi jika ada klub anggota sah PSSI yang memenuhi undangan dari tim transisi itu.
Menurut Direktur Legal PSSI Aristo Pangaribuan, jika ada klub yang datang ke undangan Tim Transisi maka sudah dipastikan klub tersebut melanggar peraturan organisasi.
"Tim Transisi sudah tidak legal, mereka juga dibentuk karena PSSI dibekukan. Setelah keputusan MA ini seharusnya mereka dibubarkan. Klub yang datang ke undangan itu, berarti melanggar organisasi," kata Aristo Pangaribuan kepada wartawan di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta, Selasa (8/3).
Bukan hanya soal klub yang akan mendapatkan saksi dari PSSI jika klub tersebut memenuhi undangan Tim Transisi, menyangkut sembilan syarat yang pernah dilontarkan Kemenpora pimpinan Imam Nahrawi, Aristo menegaskan jika syarat itu sudah tidak berlaku lagi.
"Syarat tersebut sudah hilang. Karena sudah tidak mempunyai kekuatan hukum lagi," ujarnya.
Pria yang berprofesi sebagai Dosen Hukum di salah satu universitas terkenal di tanah air itu menyerukan pihak pemerintah untuk segera mencabut SK pembekuan dan duduk bersama PSSI demi tercapainya prestasi sesuai dengan harapan masyarakat Indonesia.
"Kami sekarang ingin bekerjasama dengan pemerintah,mari sama-sama majukan sepakbola Indonesia," tutup pria berkacamata itu. [initial]
Jangan Lewatkan!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penuhi Undangan Tim Transisi, Sanksi Siap Menanti Klub
Bola Indonesia 9 Maret 2016, 00:44
-
Sikapi Keputusan MA, PSSI Gelar Doa Bersama Anak Yatim Piatu
Bola Indonesia 8 Maret 2016, 20:22
-
Hormati Putusan MA, Kemenpora Pertimbangkan Tempuh PK
Bola Indonesia 7 Maret 2016, 20:13
-
Menpora Belum Dengar Kabar Kekalahan di Mahkamah Agung
Bola Indonesia 7 Maret 2016, 18:05
LATEST UPDATE
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
-
Barcelona Ukir Sejarah di Piala Super Spanyol usai Bantai Athletic Club 5-0
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 11:06
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR