
Bola.net - Langkah Persebaya Surabaya yang mengumumkan enam anggota timnya positif COVID-19 mendapatkan apresiasi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB). Tim berjuluk Bajul Ijo itu menjadi contoh transparansi untuk klub-klub Shopee Liga 1 2020.
"Kami mengapresiasi keterbukaan dari Persebaya. Keterbukaan artinya dapat mencegah penularan ke pihak lain," ujar Direktur Utama (Dirut) LIB, Akhmad Hadian Lukita, kepada Bola.net, Selasa (29/9/2020).
Lukita mengimbau seluruh elemen Shopee Liga 1 untuk lebih hati-hati dalam berkegiatan. Bagi anggota tim Persebaya yang dinyatakan COVID-19, klub wajib menjalani protokol kesehatan terkait kondisi itu.
"Tentu anggota tim yang negatif harus lebih hati-hati dan selalu melaksanakan protokol kesehatan," ucapnya.
"Bagi anggota tim yang positif, pasti sudah ditangani sesuai standar operasional prosedur agar segera kembali pulih," katanya menambahkan.
Persebaya mengabarkan enam anggota timnya terpapar COVID-19. Rinciannya, empat pemain dan dua ofisial.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Statusnya OTG

Persebaya memastikan bahwa status keenamnya merupakan pasien tanpa gejala. Keenamnya juga telah mengisolasi mandiri dan tidak diikutsertakan pada sesi latihan tim, Senin (28/9/2020).
"Apa yang dikhawatirkan lebih cepat dari dugaan. Ada enam anggota tim Persebaya Surabaya yang positif COVID-19," tutur Presiden Persebaya, Azrul Ananda disadur dari laman klub.
"Syukur alhamdulillah. Kondisi mereka baik-baik saja. Kami langsung menerapkan protokol yang sesuai agar mereka segera pulih dan anggota tim lain terjaga," imbuh Azrul.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Empat Pemain dan Dua Ofisial Persebaya Positif Covid-19
- Status 'Siaga Satu' Shopee Liga 1 dari PSSI Sebelum Polri Tidak Memberikan Izin
- LIB Dorong Klub Shopee Liga 1 Kreatif Cari Sumber Pemasukan Alternatif
- Pelatih Barito Putera Sudah Kantongi Kekuatan Persebaya
- Persebaya Sedikit Diuntungkan dengan Perombakan Jadwal Shopee Liga 1 2020
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Shopee Liga 1 2020 Ditunda, Begini Langkah Persebaya
Bola Indonesia 29 September 2020, 22:28
-
Alasan Persebaya Menutup Rapat Identitas Pemain Terpapar Covid-19
Bola Indonesia 29 September 2020, 22:25
-
Persebaya Diapresiasi PT LIB karena Umumkan 6 Anggota Tim Positif COVID-19
Bola Indonesia 29 September 2020, 09:21
-
Empat Pemain dan Dua Ofisial Persebaya Positif Covid-19
Bola Indonesia 29 September 2020, 08:17
-
Pelatih Barito Putera Sudah Kantongi Kekuatan Persebaya
Bola Indonesia 28 September 2020, 22:05
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR