Pelatih Persebaya Surabaya, Rahmad Darmawan, mengatakan jika skuadnya dalam posisi sulit. Karena itu, dirinya meminta agar para pemain berjuang ekstra keras untuk memenangkan dua laga tersisa.
Nantinya, Bajul Ijo- julukan Persebaya- akan menjamu Pelita Bandung Raya (PBR) di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (26/10). Kemudian, sowan ke kandang Mitra Kukar pada 30 Oktober.
"Sekecil apapun, peluang harus kami kejar. Bagi saya, yang paling penting saat ini adalah menata kembali tim untuk menghadapi dua laga berikutnya," ungkapnya.
Isaac Pupo dan kawan-kawan, kini terpuruk di posisi juru kunci dengan poin tiga dari empat pertandingan. Rinciannya, tiga kali menuai hasil imbang dan sekali kalah.
Sedangkan pada posisi puncak, ditempati Persib Bandung dengan poin 10, sekaligus menjadi kontestan pertama yang sudah memastikan satu tempat di semifinal. Lalu, diikuti Mitra Kukar dan PBR yang sama-sama mengoleksi poin empat.
"Selama babak delapan besar, kami sedikit terkendala dengan masalah kebugaran pemain. Beberapa pemain inti, mengalami cedera dan harus absen. Sementara stok pemain yang ada, cukup terbatas," pungkas Rahmad. (esa/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rahmad Darmawan Terus Berusaha Benahi Performa Persebaya
Bola Indonesia 23 Oktober 2014, 22:23
-
Komdis PSSI Paparkan Alasan Enggan Hukum Arema
Bola Indonesia 23 Oktober 2014, 21:19
-
Arema Lolos Dari Sanksi Komdis PSSI
Bola Indonesia 23 Oktober 2014, 20:40
-
Dihukum 15 Item, Arema Lawan Persela Tetap Dengan Penonton
Bola Indonesia 23 Oktober 2014, 20:34
-
Persebaya Gantungkan Asa di Dua Laga Tersisa
Bola Indonesia 23 Oktober 2014, 20:28
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR