Bola.net - - Persela Lamongan menjadi tim kedua yang bisa mencuri poin di markas Barito Putera di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak. Sebelumnya, hanya Persipura Jayapura yang mencuri poin setelah bermain imbang 2-2.
Bermain di Stadion 17 Mei, Kamis (24/5) malam pada pekan ke-10 Liga 1, Persela menahan imbang Barito Putera dengan skor 1-1. Persela unggul lewat gol Diego Assis. Tapi, gol Samsul Arif menggagalkan menggagalkan keunggulan Persela.
Jalannya pertandingan
Meskipun bertindak sebagai tamu, Persela tidak tampil bertahan. Laskar Joko Tingkir justru lebih dulu mendapatkan peluang di menit ke-3. Tapi tendangan Saddil Ramdani masih ditepis oleh Dian Agus.
Sebuah insiden terjadi pada menit ke-16. Dalam sebuah duel udara, Wallace Costa mengalami luka di bagian kepalanya. Darah mengucur dan kemudian dia mendapat perawatan. Namun, kapten Persela masih bisa bermain hingga laga usai.
Menit 27, Barito Putera berpeluang untuk menyamakan skor. Tapi, tendangan Douglas Packer yang menyambut umpan Rizky Pora masih menyamping. Saat Barito Putera kesulitan, Persela justru yang mampu mencetak gol.
Persela mendapat tendangan bebas pada menit ke-40. Diego Assis dengan sempurna melepas tendangan yang membobol gawang Dian Agus. Persela unggul 1-0 hingga babak pertama usai.
Pada babak kedua, permainan Barito Putera lebih baik. Pasukan Jacksen F Tiago tidak lagi memberikan banyak ruang bagi Diego Assis. Sementara, Rizky Pora lebih aktif menyerang dari sektor sayap. Masuknya Gavin Kwan juga menambah daya gempur.
Upaya keras Barito Putera terwujud pada menit ke-55. Bermula dari skema set piece yang gagal, bola liar disambar oleh Samsul Arif dengan tendangan dari posisi membelakangi gawang. Samsul membawa Barito menyamakan skor jadi 1-1.
Gol Samsul ke gawang mantan timnya sekaligus jadi gol terakhir yang tercipta di laga ini. Kedua tim harus puas berbagi angka satu. Tambahan satu poin membuat Barito ada di posisi ke-2 dengan 17 poin. Persela ada di posisi ke-7 dengan 14 poin.
Susunan Pemain:
Barito Putera: Dian Agus; Rony Beroperay, Aaron Michael Evans, Hansamu Yama Pranata, Nazar Nurzaidin; Matias Cordoba, Fajar Handika, Paulo Sitanggang; Douglas Packer, Rizky Rizaldi Pora; Samsul Arif
Persela Lamongan: Dwi Kuswanto; Arif Satria, Wallace Costa, Eky Taufik, Gusti Rustiawan; Diego Assis Figueriredo, Ahmad Subagja Basith, Shohei Matsunaga; Saddil Rahman, Loris Arnaud, Guntur Triaji
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Curi Poin di Markas Barito Putera
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 22:48
-
Barito Putera Mengincar Tiga Kemenangan Beruntun saat Jamu Persela
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 14:45
-
Saddil Kembali, Persela Bisa Turunkan Tim Terbaik
Bola Indonesia 24 Mei 2018, 05:17
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR