Bola.net - - Persela Lamongan bertekad untuk mencuri poin di markas Borneo FC dalam lanjutan Liga 1, Kamis , meskipun Pesut Etam -julukan Borneo FC- memiliki rekor kandang yang cukup bagus di pentas Liga 1 musim 2017.
Hingga pekan ke-29, baru ada tim yang bisa mencuri poin di markas Borneo FC yakni Bali United dan Persipura Jayapura. Serta Sriwijaya FC, yang berhasil memenangkan pertandingan di Stadion Segiri, Samarinda.
"Yang jelas kami akan berusaha maksimal untuk paling tidak bisa curi poin walaupun menurut saya tidak mudah, apalagi tidak gampang untuk bisa mencuri poin di kandang Borneo," ungkap Aji dalam jumpa pers.
Salah satu cara untuk bisa mewujudkan target itu adalah dengan meminta Jose Coelho dan kolega untuk bermain lepas. Sekalipun itu juga sangat beresiko mengingat Persela belum aman seratus persen untuk bisa lolos dari jurang degradasi.
"Kemungkinan besar saya meminta anak-anak untuk bermain lepas agar bisa mencuri poin di sini, dan itu menurut saya terbuka. Memang tidak mudah meraih poin di Samarinda tapi bukan tidak mungkin," imbuhnya.
Hal senada juga diungkapkan oleh pemain muda Persela, Birrul Walidain, ia bertekad untuk bisa meraih poin di Samarinda. Mereka ingin membuat bangga seniornya, sang legenda Persela Lamongan, Choirul Huda.
"Kami perwakilan dari pemain InsyaAllah kami siap menghadapi pertandingan, kami siap mencuri poin untuk memberi kado kepada kapten kita," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Kecewa Persela Banyak Buang Peluang
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 22:25 -
Temannya Patah Tulang, Gelandang Persela Tak Tenang Saat Bermain
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 22:12 -
Kecewa Wasit, Pelatih Persela Titihkan Air Mata
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 21:12 -
Borneo FC Waspadai Dua Hal dari Persela
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 06:44 -
Borneo FC Berupaya Kejar Ketertinggalan
Bola Indonesia 19 Oktober 2017, 06:22
LATEST UPDATE
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR