Bola.net - - Bhayangkara FC gagal meraih kemenangan kedua mereka pada ajang Piala Presiden 2018. Menghadapi Peraela Lamongan di Stadion Kanjuruhan, Kamis , skuat besutan Simon McMenemy ini harus berbagi angka 1-1.
Bhayangkara FC memiliki peluang terlebih dulu melalui sepakan Alsan Sanda pada menit 4. Namun, meski sempat terlepas, Dwi Kuswanto bisa menyelamatkan gawangnya.
Persela membalas pada menit 15. Alessandro Celin mendapat peluang membobol gawang Awan Setho melalui sepakan bebas di muka kotak penalti. Namun, kali ini, bola melenceng ke sisi kanan gawang Bhayangkara FC.
Kebuntuan akhirnya pecah di menit ke-33. Memanfaatkan sodoran Sergio, Herman Dzumafo membobol gawang Dwi dari jarak dekat. Gol ini sempat menuai protes dari penggawa Persela. Pasalnya, saat proses gol berlangsung, gelandang Persela, Fatkhulo Fatkhulloev masih tergeletak di lapangan.
Pada penghujung babak pertama, Persela mendapat peluang melalui sepakan bebas Celin. Namun, Awan Setho masih sigap menepis bola yang menukik ke pojok kiri atas gawangnya.
Babak kedua, Persela langsung mengurung pertahanan Bhayangkara FC. Berulang kali kuartet Celin, Fatkhuloev, Guntur, dan Dicky membahayakan lini pertahanan The Guardian.
Menit 55, Persela coba menambah daya dobrak dengan memasukkan Dio Permana dan Fahmi Al Ayyubi. Merrka menggantikan Guntur Triaji dan Gaston Castano.
Dengan perubahan komposisi pemain ini, alur pertandingan tak berubah. Persela lebih banyak mengambil inisiatif permainan, sedangkan Bhayangkara FC memilih untuk mengandalkan serangan balik.
Menit 72, persela kembali mengubah komposisi pemain. Menarik keluar Dicky dan Agung Pribadi, mereka memasukkan Ahmad Basith dan Sugeng Efendi.
Masuknya dua pemain anyar ini membuat aliran serangan Laskar Joko Tingkir kian deras. Namun, serbuan-serbuan skuat besutan Aji Santoso ini masih terus gagal menemui sasaran.
Menit 80, Persela akhirnya mampu menyamakan kedudukan. Memanfaatkan umpan Fatkhulloev, Sugeng sukses menjebol gawang Bhayangkara FC melalui sepakan first time dari dalam kotak penalti.
Bhayangkara FC nyaris mampu kembali unggul kala Dwi justru menepis bola ke arah Sergio menit ke-85. Beruntung bagi Persela, Wallace Costa mampu menghalau sepakan Sergio. Padahal, lagi-lagi gawang Persela sudah dalam keadaan tak terkawal.
[VIDEO] Cuplikan pertandingan antara @PerselaFC melawan @BhayangkaraFC. Gol Sugeng Efendi di penghujung babak kedua menyelamatkan Laskar Joko Tingkir dari kekalahan. Pertandingan berakhir dengan skor 1-1.#PialaPresiden pic.twitter.com/PnhDlMkvvL
— Piala Presiden 2018 (@Liga1Match) January 25, 2018
Kedua tim terus terlibat jual beli serangan sampai penghujung laga. Namun, sampai wasit meniup peluit panjang, tak ada tambahan gol tercipta. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persela Gagal Menang, Aji Santoso Soroti Kinerja Wasit
Bola Indonesia 25 Januari 2018, 18:34
-
Persela Sukses Tahan Laju Bhayangkara FC
Bola Indonesia 25 Januari 2018, 17:36
-
Postur Kecil Pemain Persela Jadi Perhatian Simon McMenemy
Bola Indonesia 24 Januari 2018, 19:45
-
Kiper Bhayangkara FC Waspadai Semangat Tempur Persela Lamongan
Bola Indonesia 24 Januari 2018, 11:55
-
Tantang Bhayangkara FC, Persela Benahi Benteng Pertahanan
Bola Indonesia 24 Januari 2018, 11:43
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR