
Bola.net - Catatan positif ditorehkan Persija Jakarta saat bersua Tira Persikabo. Berdasarkan catatan Soccerway, 10 pertemuan kedua tim berakhir untuk kemenangan Macan Kemayoran delapan kali dan sisanya berakhir imbang.
Kemenangan terakhir didapat Persija saat kedua tim bentrok pada 21 Februari 2019. Kala itu, Ismed Sofyan dan kawan-kawan berhasil mengalahkan Tira Persikabo dengan skor 2-0 diajang Piala Indonesia 2018/2019.
Kini, kedua tim akan kembali berhadapan pada pekan kesembilan Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar. Duel kedua kesebelasan bakal dihelat di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa (16/7), pukul 15.30 WIB.
Bek Persija, Maman Abdurrahman pun berharap rekor positif tersebut bisa terus berlanjut. Meskipun, head to head kedua tim bukanlah jaminan bagi timnya untuk bisa mengalahkan Tira Persikabo.
"Kami diuntungkan dengan rekor pertemuan cukup bagus. Saya pikir itu tidak bisa menentukan hasil pertandingan, yang pasti kami datang kesini kami optimis dan ingin tiga poin untuk mengangkat posisi kami di klasemen," ujar Maman saat sesi press conference di Stadion Pakansari, Senin (15/7).
"Persiapan sudah sangat baik apalagi kondisi tim juga kondusif. Semoga saja besok mempertahankan rekor bagus dan bisa memenangkan pertandingan," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Waspadai Tira Persikabo
Menurut Maman, kekuatan Tira Persikabo saat ini sudah berbeda dari sebelumnya. Terlebih sejak dibesut Rahmad Darmawan, tim berjuluk Laskar Pajajaran itu tampil meyakinkan.
"Sekali lagi, laga besok bukan pertandingan yang mudah karena Tira Persikabo sudah berubah dari sebelumnya. Bahkan, berubah dari yang pernah kami hadapi di Piala Indonesia. Saya kira mereka sudah sangat baik," tutur Maman.
"Semoga pertandingan besok seru dan mungkin sulit untuk kami. Tapi kami harus menikmati pertandingan enjoy dan tidak terbebani dengan keharusan untuk menang, karena kemenangan itu seharusnya kami ambil," imbuh mantan pemain Persib Bandung ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija Ingin Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan Melawan Tira Persikabo
Bola Indonesia 15 Juli 2019, 22:18
-
Tira Persikabo Sangat Mewaspadai Pemain Persija Ini, Siapa Dia?
Bola Indonesia 15 Juli 2019, 20:49
-
Tantang Tira Persikabo, Persija Dihantui Jadwal Padat
Bola Indonesia 15 Juli 2019, 19:17
-
Rahmad Darmawan Kenang Kebersamaan dengan Persija
Bola Indonesia 15 Juli 2019, 15:46
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR